Mozaik Ramadhan

Catat, 12.870 Keluarga Miskin di Kaltim Terima BLT Dana Desa

dana desa
Ilustrasi. (web)

Bagikan

SAMARINDA,TM.ID: Sebanyak 12.870 keluarga miskin di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) pada 2023 menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa senilai Rp46,33 miliar, dimana setiap keluarga menerima bantuan sebesar Rp300 ribu per bulan.

“Untuk pembayarannya sudah dilakukan sejak Januari, sehingga sampai Rabu (12/4/2023) kemarin telah disalurkan Rp3,34 miliar untuk 3.712 keluarga penerima,” ujar Kabid Pembangunan Desa dan Kawasan Perdesaan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim Aswanda di Samarinda, Kamis (13/4/2023).

Didampingi Kasi Pembangunan Desa Isnawati, Aswanda mengatakan jumlah keluarga penerima BLT Dana Desa tahun ini mengalami penurunan dibanding tahun sebelumnya sebanyak 72.822 keluarga penerima manfaat (KPM), sedangkan tahun ini hanya 12.870 KPM.

Penurunan jumlah penerima, karena tahun ini BLT Dana Desa hanya diperuntukkan bagi warga yang masuk dalam data kemiskinan ekstrem berdasarkan data yang telah diverifikasi melalui program Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (PPKE).

BACA JUGA: 500 Warga Ikuti Program Mudik Gratis dari Polres Karawang

PPKE, katanya, merupakan program pengentasan kemiskinan melalui upaya yang terarah, terpadu, dan berkelanjutan oleh pemerintah pusat, pemerintah daerah bersama masyarakat dalam bentuk kebijakan, program dan kegiatan pemberdayaan, pendampingan, serta fasilitasi untuk memenuhi kebutuhan dasar warga.

Ia merinci 12.870 KPM tersebut, merupakan keluarga dari enam kriteria, yakni miskin ekstrem kelompok 1 sebanyak 1.439 KPM, miskin ekstrem kelompok 2-10 sebanyak 6.772 KPM.

Kemudian, keluarga yang kehilangan mata pencaharian sebanyak 998 KPM, keluarga yang memiliki anggota keluarga penyakit kronis atau penyakit akut atau difabel sebanyak 670 KPM.

Selanjutnya, keluarga yang tidak menerima bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) sebanyak 1.429 KPM, dan rumah tangga tunggal dengan penghuni lanjut usia sebanyak 1.562 KPM.

Aswanda melanjutkan anggaran yang digunakan untuk pemberian BLT adalah maksimal 25 persen dari pagu Dana Desa, sedangkan tahun ini pagu Dana Desa untuk 841 desa yang tersebar di tujuh kabupaten di Kaltim mencapai Rp777,27 miliar, sehingga alokasi BLT 2023 maksimal Rp194,32 miliar.

“Berdasarkan data sementara, pembayaran BLT Dana Desa untuk Januari – Maret sudah disalurkan kepada 3.712 KPM. Anggaran yang disalurkan senilai Rp1,11 miliar lebih tiap bulan atau telah mencapai Rp3,34 miliar,” katanya.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
925f1ff473a8426114f10ea3649aa08b
Serang Syndicate Apresiasi Kelegowoan Yandri Susanto Menyikapi Putusan MK
Damon Albarn protes AI
Damon Albarn dan Ribuan Musisi Inggris Rilis Album Sunyi Bentuk Protes pada AI
Jaringan narkoba
Polres Cimahi Tangkap Pelaku Aksi Koboy di Kota Baru Parahyangan
Jadwal Adzan Magrib Lombok
Jadwal Adzan Magrib Wilayah Lombok Hari Ini
libur sekolah dimajukan
Mendikdasmen: Libur Sekolah Dimajukan 21 Maret 2025
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Pemerintah Lanjutkan Kebijakan Gas Bumi Murah (HGBT), Menuju Swasembada Energi

3

Jadwal Imsak Garut Hari Ini

4

Pemerintah Pacu Infrastruktur Gas Bumi Menuju Swasembada Energi

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
tilang syariah
Catat! Ada 'Tilang Syariah' dari Korlantas saat Ramadan
indonesia deflasi diskon listrik
Gegara Diskon Listrik, Indonesia Deflasi Pertama Sejak 25 Tahun
banjir bekasi
Banjir Rendam Bekasi, 7 Kecamatan Terdampak!
Juventus
Juventus Tekuk Verona 2-0, Merangkak ke Puncak Klasemen Serie A

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.