Cara Otentikasi Taspen Lewat HP untuk Pensiunan ASN

Taspen Otentikasi
(Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Taspen Otentikasi (PT Taspen Persero) adalah perusahaan asuransi yang tertunjuk secara resmi oleh pemerintah sebagai penyelenggara pembayaran dana pensiun.

Setiap Aparatur Sipil Negara (ASN) atau pejabat negara yang menjadi peserta asuransi dana pensiun Taspen harus memahami proses otentikasi untuk mencairkan dana pensiun mereka.

Setiap warga sipil yang diangkat menjadi ASN atau pejabat negara secara otomatis menjadi peserta asuransi dana pensiun Taspen berdasarkan keputusan. Menteri Keuangan Nomor 79/KMK.03/1990 tanggal (22/1/1990) dan surat Menteri Dalam Negeri Nomor 842.1-099 tanggal (12/2/1990).

Program dana pensiun ini memberikan tunjangan bulanan sebagai jaminan pemerintah kepada para abdi negara di masa tuanya. Ini juga merupakan penghargaan atas jasa dan loyalitas ASN yang telah bekerja dalam dinas pemerintah selama bertahun-tahun.

Proses otentikasi dilakukan untuk memastikan bahwa dana pensiun bulanan diterima oleh pihak yang berhak, seperti janda/duda, anak, atau orang tua dari ASN. Otentikasi berlaku dalam 3 skala berdasarkan penerima tunjangan.

Untuk melakukan otentikasi, pensiunan dapat menggunakan aplikasi “Taspen Otentikasi” yang dapat terunduh melalui Play Store atau App Store. Setelah mengunduh aplikasi, pensiunan dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

Daftar Taspen Otentikasi

  1. Buka aplikasi “Taspen Otentikasi” dan masukkan nomor Taspen (notas).
  2. Klik tombol “Otentikasi”.
  3. Ikuti instruksi otentikasi wajah yang muncul, seperti kedipkan mata, ucapkan huruf A, anggukkan kepala pelan-pelan, dan gelengkan kepala pelan-pelan.
  4. Setelah proses otentikasi selesai, layar akan menampilkan status otentikasi “Berhasil” atau “Gagal”.
  5. Setelah otentikasi berhasil, tunjangan pensiunan akan secara otomatis masuk ke rekening.

Sebelum menggunakan aplikasi, pastikan telah melakukan perekaman data biometrik (enrollment) seperti suara, wajah, dan sidik jari di kantor Taspen atau Mitra Bayar Taspen.

Jika otentikasi digital gagal, ada beberapa kemungkinan penyebabnya. Jika masih mengalami kesulitan, saran untuk mengunjungi kantor Taspen atau Mitra Bayar dengan membawa Kartu Identitas Pensiun (KARIP), KTP, dan Buku Tabungan.

Pensiunan ASN perlu memahami dan mengikuti proses otentikasi Taspen dengan benar untuk memastikan pencairan dana pensiun mereka berjalan lancar dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan: 38 Tewas, 29 Selamat

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.