Cara Menghias Lomba Sepeda Hias 17 Agustus dengan Kreatif

sepeda hias 17 agustus
(Hemat.Id)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dalam peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI), salah satu lomba yang paling dinantikan adalah lomba sepeda hias. Lomba ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi semata, tetapi juga kesempatan berharga bagi orang tua dan anak-anak untuk bersama-sama menghias sepeda dengan kreativitas yang unik.

Lomba sepeda hias 17 agustus menjadi salah satu hiburan menarik dalam peringatan HUT RI. Melalui lomba ini, semangat patriotisme dan cinta tanah air dapat terwujud dengan cara yang kreatif dan interaktif. Tidak hanya itu, lomba ini juga memiliki potensi mempererat hubungan antara orang tua dan anak, karena mereka dapat bekerja sama menghias sepeda yang unik dan menarik.

Menghias Sepeda Lomba 17 Agustus untuk Anak Laki-laki

Persiapan dan Bahan

Sebelum mulai membuat sepeda hias 17 agustus, pastikan kamu telah menyiapkan bahan-bahan berikut:

  • Kertas koran
  • Kertas krep warna merah dan putih
  • Stik bambu yang dibalut kertas krep
  • Bendera merah putih kecil
  • Lem
  • Tali merah putih
  • Baling-baling dari kertas
  • Layang-layang warna merah, putih, atau gabungan merah putih (opsional)

Langkah-langkah Menghias

  • Potong-potong kertas krep sesuai dengan desain yang kamu mau.
  • Lapisi seluruh rangka sepeda yang akan kamu hias menggunakan kertas koran.
  • Tempelkan potongan-potongan kertas krep ke stang, rangka, dan bagian lain yang kamu mau.
  • Tempelkan baling-baling dan stik bambu ke stang sepeda.
  • Jika ingin menambahkan layang-layang, hiasi terlebih dahulu dengan motif kemerdekaan, lalu pasang di depan stang.
  • Pasang bendera di bagian sepeda yang kamu mau.
  • Rapikan semua bagian dan sepeda siap untuk dilombakan.

Penggunaan kertas koran sebagai alas dekorasi penting untuk melindungi cat sepeda dari kerusakan akibat lem.

Cara Menghias Sepeda Lomba 17 Agustus untuk Anak Perempuan

Persiapan dan Bahan

Sebelum mulai membuat sepeda hias 17 agustus untuk anak perempuan, persiapkan bahan-bahan berikut:

  • Kertas koran
  • Kertas krep warna merah, putih, dan pink
  • Stik bambu yang dibalut kertas krep
  • Bendera merah putih kecil
  • Lem
  • Tali merah putih
  • Bunga kecil dan bunga besar dari kertas atau bunga plastik imitasi warna-warni

BACA JUGA: Biar Tak Monoton Cobain Ide Desain Lomba Sepeda Hias 17 Agustus

Langkah-langkah Menghias

  • Potong-potong kertas krep sesuai dengan desain yang kamu mau.
  • Lapisi seluruh rangka sepeda tersebut menggunakan kertas koran.
  • Tempelkan potongan-potongan kertas krep ke berbagai bagian sepeda.
  • Tempelkan bendera di stik bambu dan pasang di bagian sepeda yang kamu mau.
  • Pasang bunga-bunga di rangka sepeda.
  • Rapikan semua bagian dan sepeda siap untuk dilombakan.

Jadi itu merupakan cara menghias sepeda hias 17 agustus untuk anak laki-laki dan perempuan. Semoga artikel ini bisa membantumu, terima kasih telah berkunjung membaca!

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kronologi Kebakaran Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.