Cara Membatasi Komentar Instagram yang Bikin Overthinking!

membatasi komentar Instagram
(Ezztekno)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID:Instagram menjadi salah satu platform yang semakin meroket popularitasnya dengan lebih dari 1 miliar pengguna aktif.

Keunikan Instagram terletak pada kemampuannya untuk memungkinkan penggunanya berbagi foto yang terkemas dengan fitur dan kata-kata mutiara. Sehingga menciptakan interaksi yang mengagumkan di antara komunitasnya.

Namun, tidak selalu semua komentar yang muncul di bawah unggahan kita bersifat positif. Terkadang, komentar negatif atau spam dapat merusak pengalaman pengguna.

Untuk itulah, penting bagi pengguna Instagram untuk memahami cara membatasi komentar Instagram agar tetap nyaman dan positif.

Membatasi Komentar di Instagram

Berikut langkah-langkah yang bisa kamu lakukan untuk membatasi komentar instagram yang mengganggu:

  • Langkah pertama adalah membuka aplikasi Instagram. Setelah itu, navigasikan ke halaman profil.
  • Cari ikon tiga garis di pojok kanan atas dan pilih “Settings” (Pengaturan). Dalam menu pengaturan, cari dan pilih opsi “Privacy and Security” (Privasi dan Keamanan).
  • Di bawah menu “Privacy and Security,” temukan opsi “Comment controls” (Kontrol Komentar). Pilih opsi ini untuk melanjutkan.
  • Di dalam “Comment controls,” sesuaikan preferensi komentar sesuai keinginan. Beberapa opsi yang tersedia antara lain:
    • Allow Comments from: Mengizinkan komentar dari semua orang, orang yang kamu ikuti, atau pengikut.
    • Block Comments from: Memungkinkan memblokir komentar dari akun tertentu.
    • Hide offensive comments: Secara otomatis menyembunyikan komentar yang bersifat menyerang.
    • Manual Filter: Memberikan kontrol penuh dengan memungkinkan menentukan kata-kata atau frasa yang ingin diblok.
  • Setelah mengaturnya kembali ke halaman utama Instagram, dan pengaturan akan diterapkan secara otomatis. Akun yang terblokir tidak akan dapat melakukan komentar pada unggahan.

BACA JUGA: Cara Kirim Pesan Rahasia di Fitur Mode Hilang Instagram

Memahami Opsi Allow Comments from

Dalam opsi “Allow Comments from,” terdapat pilihan yang dapat kamu sesuaikan:

  • Everyone: Semua akun di Instagram dapat melakukan komentar pada foto.
  • People you follow and your followers: Hanya akun yang kamu ikuti dan yang mengikuti yang dapat memberikan komentar.
  • People you follow: Hanya akun yang kamu ikuti yang diizinkan memberikan komentar.
  • Your Follower: Hanya akun yang mengikuti yang dapat memberikan komentar.

Menerapkan Filters untuk Komentar

Selain opsi-opsi di atas, Instagram juga menyediakan fitur filter untuk meningkatkan pengalaman pengguna:

  • Hide offensive comments: Otomatis menyembunyikan komentar yang menyerang atau bersifat umpatan.
  • Manual Filter: Memberikanmu kekuasaan penuh dengan memungkinkan pembuatan filter manual berdasarkan kata-kata atau frasa yang kamu inginkan.
  • Filter most reported words: Menyembunyikan kata-kata atau frasa yang sering pengguna lain laporkan.

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Badosa-QF
Alami Cedera, Paula Badosa Terpaksa Mundur dari Madrid Open 2025
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.