Cara Melihat Sandi Email Melalui Browser

Melihat Sandi Email
(Freerange Stock)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kamu lupa password saat ingin memverifikasi kode yang dikirimkan ke email? Jangan khawatir! Ada cara untuk melihat sandi email yang tersimpan melalui browser.

Dengan menggunakan langkah-langkah berikut, kamu dapat mengatasi masalah lupa password tanpa harus membuat kata sandi baru yang memerlukan verifikasi ulang.

1. Chrome di Desktop

Jika kamu menggunakan Google Chrome dan telah mengaktifkan fitur otomatis penyimpanan kata sandi, kamu dapat melihat sandi email  yang tersimpan dengan langkah berikut:

  • Buka Google Chrome di laptop atau komputer.
  • Login ke akun Google yang menyimpan kata sandi email tersebut.
  • Klik ikon tiga titik di pojok kanan atas jendela Chrome untuk membuka menu.
  • Gulir ke bawah dan pilih opsi “Customize and Control Google Chrome”.
  • Pilih “Settings” untuk membuka tab baru.
  • Di tab baru, pilih opsi “Autofill”.
  • Buka “Passwords”, di mana kamu dapat melihat kata sandi yang tersimpan.
  • Cari email yang ingin kamu ketahui kata sandinya dan klik ikon mata untuk menampilkan sandi.
  • Kamu dapat menyalin kata sandi dengan menekan tombol Ctrl + C secara bersamaan.
  • Pastikan untuk mencoba login ke akun email tersebut dengan menggunakan kata sandi yang ditampilkan.

2. Chrome di Ponsel

Kamu juga bisa menggunakan Chrome yang ada di ponsel. Berikut cara-cara yang bisa kamu terapkan.

  • Buka aplikasi Google Chrome di ponsel.
  • Ketuk ikon tiga titik di pojok kanan atas.
  • Pilih “Setelan” dari menu yang muncul.
  • Gulir ke bawah dan pilih opsi “Sandi”.
  • Jika kamu menggunakan iOS, opsi tiga titik terletak di kanan bawah, dan pilih “Sandi” yang ditandai dengan ikon kunci.
  • Pilih akun email yang ingin kamu ketahui kata sandinya.
  • Setelah beberapa saat, akan muncul opsi “Edit kata sandi”.
  • Ketuk ikon mata untuk melihat sandi email.
  • Kamu mungkin akan diminta memasukkan kode layar kunci, PIN, atau sidik jari sebagai verifikasi.
  • Setelah berhasil masuk, blok kata sandi dan salin untuk digunakan saat login ke akun email terkait.

3. Melalui Mozilla Firefox

Selanjutnya untuk melihat sandi email melalui Mozilla Firefox. Berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:

  • Buka Mozilla Firefox.
  • Pilih “Application Menu” di halaman awal.
  • Klik opsi “Login dan Password”.
  • Cari akun email yang ingin kamu ketahui kata sandinya.
  • Aktifkan tampilan sandi dengan mengklik ikon mata di samping email tersebut.

Harap kamu ketahui bahwa cara-cara di atas hanya dapat kamu gunakan jika telah mengaktifkan fitur “Simpan Sandi” pada browser. Selamat mencoba! Pastikan untuk mencatat dan menyimpan kombinasi kata sandi.

BACA JUGA: Ampuh! Cara Mengatasi Lupa Password Hp

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat