BANDUNG,TM.ID: Dalam beberapa tahun terakhir, WhatsApp telah memperkenalkan banyak fitur baru yang membuat penggunaannya semakin bervariasi. Salah satu fitur terbaru yang telah diperkenalkan adalah Saluran atau Channels. Fitur saluran whatsapp ini telah tersedia di lebih dari 150 negara, memungkinkan admin untuk berkomunikasi dengan pengikutnya secara efektif.
Langkah pertama dalam menghapus fitur Saluran WhatsApp adalah memastikan bahwa kamu menggunakan versi terbaru dari aplikasi WhatsApp. Fitur Saluran mungkin belum tersedia pada versi yang lebih lama, jadi pastikan kamu telah meng-upgrade aplikasi ke versi terbaru.
BACA JUGA: Mudah, Begini Cara Menambahkan Fitur Saluran WhatsApp
Langkah Menghapus Fitur Saluran WhatsApp
- Buka aplikasi WhatsApp dan masuk ke akunmu.
- Cari dan akses tab “Pembaruan” atau “Updates.” Di sini, kamu akan melihat daftar saluran yang kamu ikuti.
- Pilih saluran yang ingin kamu hapus. Jika ingin menghapus lebih dari satu saluran sekaligus, tahan nama saluran yang pertama dan pilih saluran lainnya.
- Di pojok kanan atas layar, kamu akan melihat ikon tempat sampah. Tekan ikon ini.
- Tunggu konfirmasi untuk menghapus saluran tersebut. Kamu akan diminta untuk mengonfirmasi penghapusan.
Setelah mengikuti langkah-langkah di atas, fituran saluran WhatsApp yang kamu pilih akan terhapus dari tab “Pembaruan” atau “Updates.” Ini adalah cara praktis untuk mengelola saluran yang tidak lagi kamu inginkan atau butuhkan dalam akun WhatsAppmu.
Dengan mengikuti cara ini, kamu dapat dengan mudah dan cepat menghapus Saluran WhatsApp yang tidak kamu perlukan lagi. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu dalam mengatur akun WhatsApp dengan lebih baik dan efisien. Terus pantau pembaruan WhatsApp untuk fitur-fitur baru yang akan membantumu dalam penggunaan sehari-hari.
(Kaje/Usamah)