Cara Cepat Mencari Lagu Trending di Instagram Reels

Penulis: Anisa

Instagram Reels
(istock)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Instagram menjadi platform yang sangat populer untuk berbagi konten visual, terutama melalui fitur Instagram Reels. Bagi yang ingin membuat reels yang viral, pemilihan lagu menjadi kunci utama. Lagu yang sedang trending dapat meningkatkan visibilitas postingan.

Namun, tidak banyak orang mengetahui cara efektif untuk mencari lagu yang sedang tren di Instagram Reels. Artikel ini akan membahas beberapa cara terbaik untuk menemukan lagu populer yang dapat membuat reelsmu meledak di instagram.

1. Gulir Halaman Reels

Salah satu cara terbaik untuk menemukan lagu yang sedang tren adalah dengan menjelajahi halaman khusus Reels. Meta secara rutin melakukan pembaruan untuk meningkatkan pengalaman pengguna di tab Reels ini. Ketika membuka halaman Reels, kamu akan melihat video-video yang sesuai dengan minatmu

  • Buka aplikasi Instagram.
  • Pilih tab Reels di bagian bawah layar.
  • Jelajahi video-video yang disesuaikan dengan minat.

2. Cari Panah di Samping Reel

Cara lain yang mudah untuk mengetahui lagu yang sedang tren adalah dengan memperhatikan panah di samping suara pada video yang di halaman Reels. Meskipun metode ini dapat memakan waktu, ini adalah cara yang efektif untuk menemukan lagu populer di instagram

  • Perhatikan panah di samping suara pada video Reels.
  • Gulir melalui video untuk menemukan lagu yang menarik minat.

BACA JUGA: Lebih Hemat, Begini Cara Menonton Instagram Reels Tanpa Kuota

3. Melalui Saran Audio

Sebelum merekam video reel, coba telusuri saran audio Instagram untuk melihat suara mana yang sedang tren. Buka Instagram, ketuk tombol “+” di bagian bawah layar, lalu ketuk Reel. Selanjutnya, ketuk tombol audio di sebelah kiri untuk melihat saran audio. Kamu akan menemukan saran audio dalam kategori Rilis Baru, Audio Asli, dan Untuk Anda. Bagian Untuk Anda berisi lagu-lagu reel populer yang bisa kamu  telusuri.

  • Buka Instagram.
  • Ketuk tombol “+” dan pilih Reel.
  • Telusuri saran audio untuk menemukan lagu yang sedang tren.

4. Ikuti Akun Creators

Untuk tetap mengikuti tren terbaru dalam audio reel, sebaiknya  mengikuti akun @Creators di Instagram. Akun ini tidak hanya memberikan tip berharga untuk pembuat konten, tetapi juga sering membagikan daftar lagu baru dan trending dalam reels.

Cara Melakukannya:

  • Cari dan ikuti akun @Creators di Instagram.
  • Perhatikan postingan mereka yang mencantumkan lagu-lagu populer.

Jadi itu merupakan cara melihat lagu yang sedang viral di instagram reels. Terima kasih telah membaca artikel ini.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
longsor lembang
19 Warga Terdampak Longsor Lembang Ditampung Sementara, Pemkab Cari lahan Relokasi
Barak Militer
Verrell Bramasta Kritik Program Barak Militer Dedi Mulyadi
inses grup facebook
Ahmad Sahroni Minta Polri Buka Mata soal Grup Inses di Facebook!
Wanita mencuri wanita
Terekam CCTV, Pelaku Pencurian Laptop di Bus Transjakarta Diamankan Polres Jaksel
Valeria Marquez
Tragis! Influencer Cantik Meksiko Tewas Ditembak Saat Live TikTok
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Persita Tangerang vs Persib Bandung BRI Liga 1 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
walk out PDIP
Tanggapi Walk Out PDIP, Ketua DPRD Jabar: Beri KDM Kesempatan
pangeran rama meninggal
Pangeran Rama Djatikusuma Tokoh Sunda Kuningan Meninggal Dunia
Anak Sungai Cisunggala Meluap, Ruas Jalan Solokan Jeruk Terendam
Anak Sungai Cisunggala Meluap, Ruas Jalan Solokanjeruk Terendam
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.