BANDUNG,TM.ID: Simak ulasan tentang cara cek nomor rekening BRI (Bank Rakyat Indonesia) melalui aplikasi atau Mesin ATM (Anjungan Tunai Mandiri).
BRI terus memberikan layanan terbaik bagi nasabahnya. Salah satu informasi krusial yang harus setiap nasabah miliki adalah nomor rekening BRI.
Nomor rekening ini menjadi kunci akses untuk melakukan berbagai transaksi perbankan, mulai dari transfer, tarik tunai, hingga pembayaran.
Untuk memastikan kemudahan akses, ketahui dengan baik cara cek nomor rekening BRI yang mudah dilakukan.
Menggunakan Mesin ATM BRI
Berikut merupakan cara yang bisa kamu lakukan jika menggunakan mesin ATM:
- Pergi ke mesin ATM BRI terdekat.
- Masukkan kartu ATM dan pilih bahasa Indonesia.
- Masukkan PIN ATM kamu.
- Pilih menu “Penarikan Cepat” dan kemudian “Jumlah Lain”.
- Masukkan nominal penarikan yang kamu inginkan.
- Pilih “Mutasi Rekening”.
- Hasilnya kamu akan tertera pada struk transaksi.
BACA JUGA: Cek Syarat dan Cara Pengajuan KUR BRI, BNI, Mandiri 2024!
Melalui Aplikasi BRImo
Berikut cara cek nomor rekening BRI yang bisa kamu lakukan melalui aplikasi
- Buka aplikasi BRImo pada perangkat.
- Masuk menggunakan username dan password akun.
- Pilih menu “Rekening Lain”.
- Hasilnya akan tertera di bawah informasi saldo.
Melalui mesin ATM atau aplikasi, kedua cara tersebut memberikan solusi praktis dan mudah untuk mengecek nomor rekening BRI. Meski keduanya sama-sama efektif, kamu dapat memilih sesuai dengan preferensi dan kebutuhan.
Dengan memahami cara cek nomor rekening BRI, nasabah dapat mengakses layanan perbankan dengan lebih cepat dan efisien.
Gunakan baik-baik kemudahan ini untuk memudahkan setiap transaksi perbankan.
BRI terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik untuk kenyamanan dan kepuasan nasabah.
(Kaje/Aak)