Cara Cek Lokasi dan Tanggal Tes SKD CPNS 2024

TES SKD CPNS
(fREEPIK

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pelaksanaan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 kini telah memasuki fase penjadwalan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Saat ini peserta sudah dapat melakukan cek lokasi tes SKD CPNS 2024 dan waktu ujian.

Merujuk jadwal seleksi pengadaan CPNS 2024, pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKD CPNS 2024 disampaikan mulai 9-15 Oktober 2024.

Jadwal dan lokasi tes SKD diumumkan melalui laman SSCASN BKN yang dapat diakses di link https://sscasn.bkn.go.id/. Pengumuman jadwal SKD juga akan dirilis oleh tiap instansi pemerintah di laman resmi masing-masing.

Lokasi tes SKD CPNS 2024 kemungkinan besar sesuai dengan lokasi yang dipilih peserta saat pendaftaran. Artinya, peserta dapat mengikuti ujian di tempat yang mereka pilih sesuai dengan domisili.

Cek lokasi dan tanggal ujian SKD

Informasi lokasi dan tanggal tes SKD tertera di dalam kartu peserta yang bisa diakses melalui akun SSCASN masing-masing.

  • Buka laman https://sscasn.bkn.go.id/
  • Masukkan nomor induk kependudukan (NIK) dan password
  • Masukkan kode captcha yang terdiri dari kombinasi huruf dan angka
  • Kemudian klik “Resume Pendaftaran”
  • Gulir ke bawah lalu klik “Cetak Kartu Peserta Ujian”
  • Kartu akan tersimpan ke perangkat secara otomatis
  • Buka hasil unduhan, kemudian lihat lokasi dan tanggal tes SKD yang tertera di dalam kartu peserta ujian.
  • Peserta bisa mencetak kartu.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengumumkan bahwa para pelamar CPNS 2024 dapat mulai mencetak kartu ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bersamaan dengan jadwal dan lokasi ujian yang diumumkan oleh instansi yang dilamar.

“Mencetak kartu ujian saat instansi mengumumkan tilok (titik lokasi) dan jadwal sesi masing-masing peserta,” tulis BKN dalam akun Instagram resminya @bkngoidofficial.

Kartu peserta ujian yang telah di-print wajib dibawa peserta saat tes agar dapat mengikuti SKD. Jangan sampai kartu ujian tertukar dengan kartu pendaftaran CPNS 2024.

Jadwal seleksi CPNS 2024

Berikut jadwal seleksi CPNS 2024 berdasarkan penyesuaian dari BKN.

  • Penjadwalan SKD CPNS: 2-8 Oktober
  • Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKD CPNS: 9-15 Oktober 2024
  • Pelaksanaan SKD CPNS: 16 Oktober-14 November 2024
  • Pengolahan nilai SKD CPNS: 23 Oktober-16 November 2024
  • Pengumuman hasil SKD CPNS: 17-19 November 2024
  • Pelaksanaan SKB CPNS Non-Computer Assisted Test (Non-CAT): 20 November-17 Desember 2024
  • Pemetaan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT: 20-22 November 2024
  • Pemilihan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh peserta seleksi: 23-25 November 2024
  • Penarikan data final SKB CPNS: 26-28 November 2024
  • Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 29 November-3 Desember 2024
  • Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKB CPNS dengan CAT: 4-8 Desember 2024
  • Pelaksanaan SKB CPNS: 9-20 Desember 2024
  • Integrasi nilai SKD dan SKB CPNS: 17 Desember 2024-4 Januari 2025
  • Pengumuman hasil CPNS 2024: 5-12 Januari 2025
  • Masa sanggah hasil CPNS 2024: 13-15 Januari 2025
  • Jawab sanggah hasil CPNS 2024: 13-19 Januari 2025
  • Pengolahan seleksi hasil sanggah : 15-20 Januari 2025
  • Pengumuman hasil seleksi CPNS 2024 pascasanggah: 16-22 Januari 2025
  • Pengisian daftar riwayat hidup (DRH) nomor induk pegawai (NIP) CPNS: 23 Januari-21 Februari 2025
  • Usul penetapan NIP CPNS: 22 Februari-23 Maret 2025

Demikian informasi mengenai cara cek lokasi tes SKD CPNS 2024 dan waktu ujian, lengkap dengan tata tertib dan jadwalnya. Semoga bermanfaat.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Euis Ida Wartiah
Euis Ida Wartiah Tinjau Kinerja P3D Karawang, Targetkan Pendapatan 2025 Lebih Optimal
rahmat hasto
Jaksa Dibuat Bingung oleh Saksi Rahmat pada Persidangan Kasus Hasto
Krisna Mukti
Mengejutkan! Krisna Mukti Akui Pernah Sombong Saat Jadi Anggota DPR
Hotman Paris
Hotman Paris Ngaku Masih Setia Bawa Duit Cash, Ogah Pakai QRIS!
Ricky Siahaan
Mengejutkan! Ricky Siahaan Meninggal Usai Manggung di Jepang, Ini Kronologi Lengkapnya
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.