Bomber Sambut Baik Keputusan Viking Persib Club Kembali ke Stadion

Pesan Khusus Persib Untuk Suporter PSIS
Ilustrasi Suporter Persib Bandung. (bing)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Salah satu komunitas terbesar suporter Persib, Viking Persib Club dipastikan bakal kembali ke laga kandang Persib Bandung. Hal itu disambut baik oleh suporter Persib lainnya, satu diantaranya Bobotoh Maung Bandung Bersatu (Bomber).

Ketua umum Bomber, Dian Purnama mengaku senang karena laga kandang Persib versus Arema FC semakin semarak. Pasalnya selain dampak besar terhadap atmosfer di stadion, ia yakin keberadaan VPC dapat meningkatkan kualitas permainan Persib Bandung.

Tak hanya itu kata Dian, saat ini Persib benar-benar memerlukan dukungan Bobotoh secara langsung di dalam stadion. Apalagi tim besutan Bojan Hodak itu masih dalam tren positif dan tak terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhir.

BACA JUGA: Soal Pencopotan Bendera Palestina, Ketum Viking Girl: Sangat Disayangkan, Panpelnya Gak Jelas

“Bagus, sangat bagus bisa mendukung langsung Persib. Apalagi Persib sedang meroket, mudah-mudahan di musim ini Persib bisa juara, karena semua bobotoh, semua komunitas bisa mendukung langsung di lapangan. Mendukung banget,” tutur pria yang akrab disapa Apin itu pada Sabtu (4/11/2023).

Apin uga memastikan, Bomber akan hadir di laga kontra Arema FC setelah menepi dalam waktu lama. Ini juga menjadi angin segar bagi para anggota Bomber yang sama-sama sudah merindukan atmosfer di laga kandang Persib Bandunh.

Ia berharap kembalinya sejumlah komunitas di laga kandang Persib dapat meringankan beban tim dalam meraih tujuannya. Ia yakin keberadaan Bobotoh di laga Arema FC menjadi awal terjalinnya koneksi antara Bobotoh dan tim Persib setelah lama terputus.

“Ya jelas kami balik lagi, karena kami sudah tidak kuat mendukung di lapangan. Mudahan-mudahan stadion bisa penuh dengan dukungan Bobotoh untuk Persib. Dan mudah mudahan Persib bisa juara dengan dukungan dari Bobotoh,” tambahnya.

BACA JUGA: PT PBB Dianggap Tak Mau Jalan Bareng, Viking Persib Club Ambil Keputusan Besar

Disinggung soal proses verifikasi akun, Apin menegaskan hampir seluruh anggota Bomber sudah merampungkan proses verifikasi. Sehingga, hal itu semakin memudahkan para anggotanya dalam mendapatkan tiket di setiap laga kandang tim Maung Bandung.

“Ada insyaallah, ada. Karena semua anggota bomber sudah melakukan verifikasi untuk mendapatkan tiket,” tutupnya.

(RF / Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva