Bojan Hodak Singgung Asas Fairplay saat Pertandingan Persib Vs Borneo FC

Penulis: Masnur

persib bandung
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak.(Foto:Raffy/Teropongmedia.id).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak begitu senang atas sikap yang ditunjukan timmya dan Borneo FC. Menurutnya sikap kedua tim yang bertanding di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (21/10) kemarin, sangat menjunjung tinggi asas fairplay.

Pria asal Kroasia itu menjelaskan, kedua kesebalan bermain sangat baik hingga mampu menghibur para pecinta sepak bola Indonesia. Namun sengitnya laga tersebut berjalan layaknya laga besar di pada umumnya, tapi kedua tim bisa tetao saling menghargai.

Penampilan apik kedua kesebalasan juga dirasa Bojan Hodak mampu menjadikan atmosfer pertandingan menjadi lebih kompetitif. Ditambah kedua tim sangat menjunjung tinggi asas fairplay sehingga tak ada kalimat negatif yang terlontar dari masing-masing kesebelasan.

“Saya juga mau mengatakan sesuatu mengenai apa yang tadi terjadi di lapangan. Ini merupakan pertemuan antara tim peringkat pertama dan ketiga, atmosfer pertandingannya luar biasa dan tidak ada kata-kata jelek yang terlontar,” kata Bojan kepada awak media, Senin (23/10/2023).

BACA JUGA: Bojan Hodak Bicara Kasus Pengaturan Skor yang Dikuak Satgas Anti Mafia Bola

Atas positifnya sikap kedua tim, ia menilai hal tersebut menjadi bukti peningkatan level kompetisi sepak bola Indonesia yang semakin baik. Dengan demikian, permainan sengit yang ditunjukan kedua tim tetap disikapi secara normal dan tidak berlebihan.

Eks pelatih Kuala Lumpur City FC itu menambahkan, hal itu patut dipertahankan agar semua pemain bisa saling menghargai terhadap rekan seprofesinya. Jangan sampai, kejadian merugikan kembali terjadi akibat gesekan sesama pemain di lapangan.

“Saya rasa ini bagus tentunya bagi promosi liga dan ini fantastis,” ucap dia.

Disinggung soal hasil akhir yang didapat timnya, Bojan Hodak tetap memberi apresiasi atas kinerja anak asuhnya di laga tersebut. Baginya hasil imbang ini dirasa cukup, meski sebenarnya Persib memiliki kans untuk mendapatkan poin sempurna.

BACA JUGA: Persib dan Bomber Jalin Dialog Bangun Sinergitas antara Klub dan Suporter

Kedudukan tersebut juga disebut Bojan menjadi modal berharga dalam menatap aga pamungkas putaran pertama Liga 1 musim ini kontra PSS Sleman. Ia berharap persiapan tim Maung Bandung untuk menjamu Super Elang Jawa bisa berjalan baik demi menutup putaran pertama musim ini dengan hasil membanggakan.

“Jadi tentu secara keseluruhan kami senang bisa menjaga momentum dan mulai bersiap menatap laga berikutnya,” jelasnya.

(RF/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jonathan Frizzy
Terungkap! Kondisi Memprihatinkan Jonathan Frizzy Saat Diperiksa Polisi
Pencabulan Guru Ngaji
Modus Predator Cabul Guru Ngaji di Makassar "Memastikan Sudah Baligh atau Belum"
Tissa Biani
Tissa Biani & Bima Azriel Main Film Bareng, Ternyata Buka Yang Pertama!
BMKG Sebut Beberapa Provinsi Diprediksi Hujan Lebat Sampai 12 Mei 2025
BMKG Sebut Beberapa Provinsi Diprediksi Hujan Lebat Sampai 12 Mei 2025
beasiswa prestasi telkom university
Telkom University Buka Beasiswa Prestasi, Osis-Paskibraka Merapat!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Inter Milan vs Barcelona Leg 2 Semifinal Liga Champions Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Cek Fakta: Hoaks! Video "Hujan Api" di Israel Ternyata Perayaan Hari Jadi Klub Sepak Bola di Aljazair

4

Dari Likuiditas ke Pinjol: Mengapa Masyarakat Memilih Pembiayaan Instan?

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Mobil Dinas Pemkab Bogor
Plat Merah Mobil Dinas Suzuki Jimny Pemkab Bogor Diubah ASN Jadi Hitam, Bupati Geram!
ahmad dhani
Langgar Etik DPR, Ahmad Dhani Wajib Minta Maaf 7 Hari!
PRABOWO terima kunjungan bill gates
Prabowo Terima Kunjungan Bill Gates, Bahas MBG?
Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Blitar Jawa Timur
Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Blitar Jawa Timur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.