Bojan Hodak Kehabisan Kata-Kata Saat Tahu Jadi Pelatih Asing Pertama Yang Mampu Membawa Persib Juara

Bojan Hodak, Pelatih Persib, pemain persib dilepas
Bojan Hodak terpilih sebagai Pelatih Terbaik Liga 1 2023/2024 (persib.co)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Bojan Hodak berhasil mencetak sejarah baru usai mengantarkan Persib Bandung meraih gelar juara di kompetisi Liga 1 2023/2024. Sejarah tersebut berupa, Bojan Hodak menjadi pelatih asing pertama yang membawa Persib meraih gelar juara.

Dua gelar juara sebelumnya di era profesional didapat Persib saat diracik oleh pelatih lokal. Juara di musim 1994/1995 didapat ketika Persib saat ditangani Indra Thohir. Sedangkan juara ISL musim 2014 didapat Maung Bandung ditanganu Djadjang Nurdjaman.

Bojan Hodak mengaku senang atas pencapaian positif bersama Persib di musim ini. Ia pun cukup terkejut setelah tahu menjadi pelatih asing pertama yang mampu mengantarkan Persib meraih juara.

Saat ditanya soal hal tersebut, Bojan malah kehabisan kata-kata. Namun pada dasarnya perasaan bahagia tetap menyelimuti hatinya karena berhasil menjadi yang pertama.

“Hal yang bagus, saya tidak banyak berkomentar tapi selalu bagus ketika memenangi hal yang perdana,” ujar Bojan kepada awak media.

BACA JUIGA: Menang Susah Payah Atas Madura United, Bojan Hodak Beberkan Kunci Keberhasilan Persib Bandung

Tak banyak hal yang bisa ia ungkapkan karena catatan tersebut juga sempat didapatnya setelah Persib mengalahkan Bali United. Dimana sejak Bali United mentas di kasta tertinggi sepakbola Indonesia pada 2017 lalu, Persib kerap gagal mendapatkan kemenangan dan Bojan Hodak sukses memutus tren negatif tersebut.

“Itu hal yang bagus, seperti pertama kali menang melawan Bali dan pelatih asing pertama yang menjadi juara. Selalu bagus ketika meraih hal yang pertama.” tutupnya.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Aplikasi CapCut
Cara Edit Video Menggunakan Aplikasi CapCut
Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Rawan di Korupsi, Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Harga pangan
Cek! Harga Pangan Kamis, Telur Ayam Rp32.380/kg, Bawang Merah Rp38.050/kg
Penetapan Tersangka Hasto
Soal Penetapan Tersangka Hasto, Jokowi Memilih Tersenyum 'Saya sudah Purnatugas, Pensiunan Biasa'
KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Terkait Kasus Dugaan Suap PAW, KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.