Bocoran Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 12F

Spesifikasi Oppo Reno 12F
(Pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Oppo telah memberikan bocoran Spesifikasi mengenai kedatangan Oppo Reno 12F Series secara Internasional yang terjadwalkan pada akhir Juni 2024 mendatang.

Salah satu varian yang telah dinantikan, Oppo Reno 12F, akhirnya terungkap ke publik dengan dua varian, yaitu 4G dan 5G, yang akan hadir di pasar global.

Menurut laporan dari GSM Arena, Oppo Reno 12F akan menggunakan chipset Snapdragon 680 dari Qualcomm untuk varian 4G. Sementara varian 5G akan mengandalkan Dimensity 6300 dari MediaTek. Kedua varian ini akan memiliki spesifikasi yang hampir sama.

Dalam hal kamera, Oppo Reno 12F akan membawa sensor utama 50 MP dari OmniVision OV50D. Memiliki kamera ultrawide 8 MP dan sensor depth atau makro 2 MP.

Untuk kamera selfie, Oppo Reno 12F akan memiliki kamera 32 MP dari Sony IMX615. Perangkat ini juga akan memiliki cincin LED di sekitar area kamera belakang.

Namun, ada beberapa perbedaan antara varian 4G dan 5G Oppo Reno 12F. Varian 4G tidak memiliki fitur NFC, sementara informasi mengenai penggunaan teknologi 5G untuk varian 5G belum terungkapkan.

BACA JUGA : Oppo A3 Pro, Smartphone Tahan Banting Harga Rp4 Jutaan

Harga Oppo Reno 12F versi 4G akan terjual di bawah 300 dolar AS, namun harga varian 5G masih belum terungkap.

Oppo Reno 12F akan tersedia dalam tiga varian warna yang menarik, yaitu hijau, orange, dan abu-abu. Para penggemar Oppo perlu menantikan hingga akhir Juni 2024 untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai spesifikasi lengkap dan harga resmi Oppo Reno 12F sebelum peluncuran internasionalnya.

 

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan: 38 Tewas, 29 Selamat

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.