Bobotoh Antusias Sambut Persib Vs Port FC Thailand di ACL 2 2024/2025

Persib vs Port FC Thailand
Bobotoh Persib (Instagram Persib)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Persib Bandung akan melakoni laga perdananya di ACL 2 2024/2025 versus Port FC Thailand, di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Kamis (19/9/2024).

Bobbotoh antusias untuk mendukung Persib dalam perjuangannya di level Asia setelah berhasil menjuarai Liga 1 2023/2024.

Antusiasme bobotoh dalam mendukung tim Maung Bandung selama ini tidak hanya terasa di setiap pertandingan liga, seperti tampak di Stadion Si Jalak Harupat ketika meladeni tim tamu PSIS Semarang pada pekan keempat Liga 1 2024/2025 lalu.

Bahkan tak sedikit bobotoh yang menyaksikan laga tersebut melalui nonton bareng di acara Nobar Biru, seperti di CGV Paris Van Java.

Seorang penonton Nobar Biru di CGV Paris Van Java, Lutfi Nurfadillah mengaku sangat puas dengan pengalaman nobar Persib vs PSIS Semarang tersebut.

“Senang banget bisa nonton PERSIB di sini lagi. Apalagi hari ini PERSIB dapat dua gol di menit-menit awal dan barusan di akhir jadi seneng-seneng banget,” kata Lutfi, mengutip laman Persib, Senin (16/9).

Lutfi mengaku memilih menyaksikan pertandingan PERSIB vs PSIS di CGV Paris van Java karena lokasinya yang strategis dan suasana seru.

“Kebetulan, kita juga habis main, jadi enggak sempat ke stadion. Kebetulan juga CGV lebih dekat dari rumah. Selain itu, kita sudah merasa seru menonton di CGV sebelumnya, jadi balik lagi ke sini,” katanya.

BACA JUGA: Persib Bandung Tundukkan PSIS Semarang 2-1 BRI Liga 1 2024/2025

Senada dengan Lutfi, Dani (42), seorang bobotoh asal Bandung yang kini bekerja di Jakarta, juga merasakan pengalaman yang menyenangkan.

“Ini pengalaman pertama nonton bareng di CGV. Biasanya nonton di rumah atau ke stadion jika ada waktu. Ternyata rasanya beda karena bisa seru-seruan bareng bobotoh lain,” ungkapnya.

Baik Lutfi maupun Dani berharap, PERSIB bisa terus meraih prestasi gemilang di musim ini, bahkan hingga ke level Asia.

“Saya berharap PERSIB bisa sukses di Liga dan juga di AFC Champioisn League Two. Semoga bisa membuktikan bahwa perwakilan Indonesia dari Bandung juga bisa jadi juara di level internasional,” kata Dani.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva