Bayi Kembar 5 Lahir di Indramayu, Awalnya Terdeteksi Cuma 3 Janin

Bayi Kembar 5 Lahir di Indramayu
Bupati Indramayu Nina Agustina mengunjungi bayi kembar 5 dari pasutri Warsila dan Nur'aeni Warga Desa Bodas Kecamatan Tukdana di RSUD Indramayu, Selasa (9/7/2024). (Dok. Diskominfo Indramayu)

Bagikan

INDRAMAYU, TEROPONGMEDIA.ID — Nuraeni, seorang ibu warga Desa Bodas, Kecamatan Tukdana, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, melahirkan bayi kembar 5 di Rumah Sakit Utama Daerah (RSUD) Indramayu pada Minggu (7/7/2024) sekitar pukul 19.45 WIB.

Baik ibu maupun kelima bayi mungilnya terlahir selamat melalui operasi caesar mulai pukul 18.30 WIB. Semua bayi mendaptkan perawatan khusus secara intensif dari tim dokter.

Direktur RSUD Indramayu, dr Deden Bonni Koswara menjelaskan, awal pemeriksaan di usia kehamilan 16 minggu hanya terdeteksi tiga janin saja oleh seorang dokter kebidanan.

“Kemudian berkembang di minggu ke 17 hingga 28, terdeteksi ada empat janin,” terang Deden kepada Diskominfo Indramayu, dikutip Rabu (10/7/2024).

Bahkan, lanjut Deden, hingga mendekati kelahiran pun hanya terdeteksi empat janin. Satu bayi tidak terdeteksi USG (Ultrasonografi) karena posisi bayi yang menumpuk.

Kendati demikian, saat lahir kondisi kelima bayinya sehat. Ibu bayi, istri dari Warsila ini sedang dalam masa pemulihan di ruang perawatan terpisah.

Karena berat badan kelima bayi tersebut di bawah rata-rata, maka semuanya ditempatkan di dalam inkubator di ruang Gedung Gincu 2 RSUD Indramayu.

“Bobotnya memang bervariasi, dan di bawah normal rata-rata. Masih kecil-kecil jadi masih dirawat intensif dan kami beri perlakukan khusus, namun kondisinya secara umum baik dan sehat,” tegas Deden seraya mengatakan bahwa lahirnya lima bayi kembar ini merupakan kelahiran kedua dari ibu bayi.

BACA JUGA: Cara Daftar BPJS Kesehatan Untuk Bayi Baru Lahir Terbaru 2024!

Biaya Kelahairan

Biaya kelahiran bayi kembar 5 tersebut sepenuhnya terjamin BPJS Kesehatan Penerima Bantuan Iuran (PBI) APBD Kabupaten Indramayu.

“Semua biaya oleh BPJS PBI APBD Indramayu, dalam hal ini melalui kebijakan Bupati Indramayu, Hj. Nina Agustina,” terang Deden.

Iapun menyarankan setiap ibu hamil khususnya di Kabupaten Indramayu untuk melakukan pemeriksaan rutin, supaya pada saat penanganan segala permasalahan dapat teratasi ke depannya.

Perhatian Bupati

Bupati Indramayu, Nina Agustina mengunjungi bayi kembar lima dari pasutri Warsila dan Nuraeni. Bupati menegaskan bahwa Pemkab Indramayu melalui APBD dengan program BPJS PBI telah memproteksi segala biaya persalinan.

“Alhamdulillah, bisa menengok langsung dan kondisinya sehat cuma karena berat badannya kurang harus mendapatkan pengawasan medis. Ini anugrah dari Allah dan lahir di Indramayu,” kata Nina Agustina.

Kunjungan Bupati Nina Agustina tersebut langsung melihat kondisi 5 bayi dan selanjutnya mengunjungi kondisi Nuraeni yang mendapat perawatan terpisah. Bupati juga menyerahkan bingkisan sebagai tanda kasih sayang kepada ibu dan anaknya.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dandan Arif KPU Kota Bandung
Dandan - Arif Jadi Paslon Terakhir yang Daftar ke KPU Kota Bandung
Kuliner malam BKT
Jelajahi Kuliner Malam BKT yang Murah Meriah
Fosil tinja
Fosil Tinja Terbesar Ada di Museum York, Inggris?
TikTok Kawasan BKT
Fenomena Baru Ngamen TikTok di Kawasan BKT, Apa Penyebabnya?
Pengemudi Ojol Diatur jadi Karyawan
IDEAS: Pemerintah Harus Menjamin Keadilan dalam Kemitraan Ojol
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

PDIP Siap Beri Kejutan di Detik-detik Terakhir, Usung Anies Baswedan - Susi Pudjiastuti di Pilgub Jabar?

3

Erick Thohir Sebut Kemenangan Indonesia U-20 atas Argentina Bersejarah

4

OJK Dorong Pengembangan Potensi Sektor Unggulan Daerah di Jabar

5

Mengangkat Tema Perempuan dan Pangan, Puspa Karima Siap Tampil di Lokovasia 2024
Headline
Jeje Wiradinata-Ronal Surapradja
Jeje Wiradinata-Ronal Surapradja Didaftarkan PDIP untuk Pilgub Jabar 2024
Anies Baswedan Cagub PDIP
Fix! Anies Batal Maju di Jawa Barat, PKB Usung Calon Sendiri: Bagaimana Nasib PDIP?
Dharma Pongrekun - Kun Wardana
Resmi Daftar ke KPU, Dharma Pongrekun - Kun Wardana Siap Bertarung di Pilkada Jakarta!
Paralimpiade 2024
Pembukaan Paralimpiade 2024 Resmi di Paris