Bawaslu Bogor Usul Anggaran Rp53 M untuk Pengawasan Pilkada 2024

bawaslu bogor
Ketua Bawaslu Kabupaten Bogor Irvan Firmansyah. (Antara)

Bagikan

BOGOR,TM.ID: Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bogor, Jawa Barat, mengusulkan anggaran pada pemerintah daerah sebesar Rp53 miliar untuk pengawasan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bogor 2024.

Ketua Bawaslu Kabupaten Bogor, Irvan Firmansyah, menyampaikan kebutuhan tersebut saat menemui Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor Burhanudin di Cibinong, Bogor, Senin (6/2/2023).

“Yang sudah kami ajukan sekitar Rp53 miliar, baru kami ajukan dahulu,” kata Irvan.

Irvan menyebut, bantuan dana pengawasan pilkada merupakan satu dari tiga hal pembahasan dalam pertemuannya dengan Burhanudin.

BACA JUGA: Bercampur Haru, Bima Arya Ingin Kegiatan Cap Go Meh Terus Berlanjut

“Kedua, mengenai rencana syukuran penggunaan gedung baru Bawaslu Kabupaten Bogor pada tanggal 15 Februari 2023, insyaallah, akan dihadiri oleh Ketua Bawaslu RI,” ujarnya.

Pembahasan ketiga, kata Irvan, mengenai kebutuhan sumber daya pegawai yang ditugaskan di bawaslu serta kebutuhan peralatan perkantoran untuk gedung baru bawaslu.

“Kami belum menghitung secara detail kebutuhannya berapa, yang jelas yang kami gunakan mebel lama. Kami paling masih butuh beberapalah seperti kursi, meja, dan lainnya. Kalau ada yang tidak terpakai di pemda, digeser ke kantor kami,” ujar Irvan.

Sementara itu, Sekda Kabupaten Bogor Burhanudin mendukung penuh rencana aksi dan program Bawaslu Kabupaten Bogor terkait dengan pengawasan untuk menyukseskan Pemilu 2024.

“Kami dukung dan apresiasi setinggi-tingginya program Bawaslu, tahapan pemilu ini harus sukses. Apalagi didukung dengan terbangunnya gedung baru bawaslu,” kata Burhan.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
BAALE gelar tur konser
BAALE Gelar Konser Bertajuk Fortuna di Sumatera!
Pengelolaan Stadion GBLA
PT Persib Bandung Bermartabat Resmi Tandatangani Pengelolaan Stadion GBLA
Laut Indonesia
4 Laut Terdalam Indonesia Ini Akan Buat Anda Tercengang!
Polda Jabar Tolak Gugatan Pegi Setiawan
Polda Jabar Tolak Gugatan Pegi Setiawan
Insiden Pengejaran Mobil Sebabkan Pengendara Motor-Cover
Insiden Pengejaran Mobil Sebabkan Pengendara Motor Tersenggol dan Terjatuh
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
kantor kementerian esdm digeledah
Kantor Kementerian ESDM Digeledah Bareskrim, Terkait Korupsi 2020
Aktor Bollywood Selundupkan Hewan Langka Indonesia
Terciduk, Aktor Bollywood Selundupkan Hewan Langka Indonesia
Pembelian LPG 3 Kg Wajib dengan KTP Subsidi LPG 3 Kg
DPR Usulkan Pemberian Subsidi LPG 3 Kg Diganti Uang Tunai
argentina venezuela copa america 2024
Argentina Kandaskan Ekuador, Maju ke Babak Semifinal Copa America 2024 Lewat Adu Penalti