BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Barcelona berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas Leganes pada laga pekan ke-31 La Liga 2024/2025 yang digelar di Stadion Municipal de Butarque, Minggu (13/4/2025) dini hari WIB.
Meskipun bertandang, Barcelona tampil solid dan mencuri tiga poin berkat gol bunuh diri Jorge Saenz di babak kedua. Leganes, yang mengandalkan Dani Raba sebagai pencetak gol di laga-laga sebelumnya, gagal memanfaatkan peluang yang mereka dapatkan.
Kemenangan ini membuat Barcelona semakin kukuh di puncak klasemen La Liga dengan perolehan 70 poin, unggul tujuh poin dari Real Madrid yang berada di posisi kedua. Sementara itu, Leganes berada di zona degradasi di peringkat ke-19 dengan perolehan 28 poin.
Jalannya Pertandingan
Babak pertama berjalan cukup menarik, dengan masing-masing tim punya peluang bikin gol. Barcelona juga langsung menunjukkan dominasi sejak awal pertandingan, meskipun Leganes beberapa kali mengancam.
Pada menit ke-13, Dani Raba melepaskan umpan ke dalam kotak penalti yang disambut oleh Adria Alti, namun tembakan Alti masih bisa dihalau oleh kiper Wojciech Szczesny. Babak pertama pun berakhir dengan skor imbang tanpa gol.
Memasuki babak kedua, Barcelona memulai babak kedua dengan cara yang sempurna, mereka langsung unggul berkat gol bunuh diri Jorge Saenz di menit ke-48. Raphinha memberikan umpan silang dari sisi kiri, yang disambut salah antisipasi oleh Saenz dan masuk ke gawangnya sendiri. Leganes sempat mengklaim penalti pada menit ke-61 setelah bola mengenai tangan Inigo Martinez, namun wasit menilai lengan Martinez tidak aktif.
BACA JUGA:
Barcelona Bungkam Dortmund 4-0 di Liga Champions, Lewandowski Cetak Brace
Barcelona Ditahan Imbang Real Betis 1-1, Blaugrana Masih Kokoh di Puncak La Liga
Di menit tambahan waktu, Munir mendapatkan peluang emas untuk menyamakan kedudukan, namun tekel dari Martinez membuang kesempatan tersebut. Pada akhirnya, skor 1-0 bertahan hingga akhir pertandingan, memastikan kemenangan untuk Barcelona.
Susunan Pemain
Leganes (5-4-1): Marko Dmitrovic; Jorge Saenz, Sergio Gonzalez, Adria Alti, Javi Hernandez, Valentin Rosier; Oscar Rodriguez, Renato Tapia, Seydouba Cisse, Dani Raba; Yan Diomande.
Pelatih: Borja Jimenez.
Barcelona (4-2-3-1): Wojciech Szczesny; Alejandro Balde, Inigo Martinez, Ronald Araujo, Jules Kounde; Pedri, Eric Garcia; Raphinha, Fermin Lopez, Lamine Yamal; Robert Lewandowski.
Pelatih: Hansi Flick.
(Haqi/Usk)