Barcelona Dikabarkan Capai Kesepakatan Personal dengan Dani Olmo

Penulis: Mahendra

Dani Olmo
Foto: @daniolmo
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.IDBarcelona dikabarkan sudah mencapai kesepakatan personal dengan gelandang asal Spanyol, Dani Olmo, dan kini siap menyodorkan tawaran resmi ke klub Bundesliga, RB Leipzig.

Kabar tersebut disampaikan oleh pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, pada Kamis. “Barcelona dan Olmo sudah menyepakati persyaratan pribadi dengan kontrak berdurasi enam tahun hingga musim panas 2030,” tulis Romano di akun media sosialnya.

Romano juga mengklaim bahwa Barcelona akan menyodorkan tawaran sebesar 55 juta euro (Rp966 miliar) ditambah bonus potensial sebesar 7 juta euro (sekitar Rp122 miliar). Langkah ini menunjukkan keseriusan Barcelona dalam mengamankan tanda tangan Olmo, yang merupakan target utama mereka di bursa transfer musim panas ini.

Dani Olmo sendiri adalah jebolan akademi “La Masia” Barcelona dan dikabarkan sangat ingin kembali membela bekas klubnya tersebut. Setelah meniti karier di Dinamo Zagreb dan kemudian di RB Leipzig, Olmo merasa waktunya sudah tepat untuk kembali ke Camp Nou.

Saat ini, Olmo belum bergabung dengan skuad Leipzig untuk menjalani pramusim setelah sukses membawa Timnas Spanyol menjuarai Piala Eropa 2024. Namun, belum bisa dipastikan apakah RB Leipzig akan menerima tawaran baru dari Barcelona atau mempertahankan sang gelandang.

Dani Olmo masih terikat kontrak dengan RB Leipzig hingga 2027. Sejak didatangkan dari Dinamo Zagreb pada 2020, Olmo telah tampil 148 kali dan mencetak 29 gol di semua kompetisi. Selama membela Leipzig, Olmo juga sukses mempersembahkan dua piala DFB Pokal dan satu Piala Super DFB.

BACA JUGA:Barcelona Umumkan Hansi Flick sebagai Pelatih Baru!

Cules sendiri menjadikan Dani Olmo sebagai target prioritas mereka setelah gagal mendapatkan Nico Williams dari Athletic Bilbao. Namun, Williams dikabarkan akan tetap bertahan di Bilbao setidaknya selama satu musim lagi sebelum memutuskan masa depannya.

 

 

(Mahendra/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tarif Listrik
CEK FAKTA: Tarif Listrik Nasional Naik Mulai Juli 2025?
Investasi Bandara Kertajati
Potensi Gak Jelas, Pemkab Majalengka Batalkan Investasi Rp150 M ke Bandara Kertajati
Pelecehan seksual Purwakarta
Kasus Pelecehan Seksual Guncang Purwakarta, Disdik Siapkan Surat Edaran Pengamanan Siswa
Maka cavalry duta sheila on 7
Maka Cavalry Duta Sheila On 7, Modifikasi Spesial!
uji tabrak toyota innova zenix
Hasil Uji Tabrak Toyota Innova Zenix di India, Proteksi Baik untuk Keluarga
Berita Lainnya

1

Ketum Bomber Siap Dukung dan Jaga Kondusifitas Piala Presiden 2025

2

Tegas! Kemenhut Perketat Pengawasan Prosedur Keselamatan Pendakian Gunung

3

Harga BBM Pertamina, Shell Hingga Vivo Resmi Naik! Ini Daftarnya

4

Cek! Kisi-kisi Ujian Tes Terstandar SPMB Jabar 2025

5

Apple Posting 'Ratoh Jaroe', Tarian Seribu Tangan Tradisi Aceh
Headline
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus Piala Dunia Antarklub 2025 Selain Yalla Shoot
Tarian Aceh Ratoh Jaroe - Instagram Apple
Apple Posting 'Ratoh Jaroe', Tarian Seribu Tangan Tradisi Aceh
hamdan att meninggal
Legenda Dangdut Hamdan ATT Meninggal Dunia, Tinggalkan Warisan Abadi
2f1b6297-de61-4066-87c5-c232ab77feb0
Hari Bhayangkara ke-79, Pemkot Bandung dan Polrestabes Sinergi Jaga Bandung Tetap Aman

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.