Bali United Resmi Rekrut Eks Pemain Timnas, Luthfi Kamal

bali united luthfi kamal
Muhammad Luthfi Kamal (IG Luthfi Kamal)

Bagikan

GIANYAR,TM.ID: Hingga memasuki pertengahan musim Liga 1 2023/2024 ini Bali United berhasil menapaki papan atas klasemen, tepatnya di posisi ketiga dengan koleksi 33 poin, membayangi Persib Bandung.

Ingin menyempurnakan kekuatan di lini tengah, Bali United resmi menjalin kontrak dengan Muhammad Luthfi Kamal yang sebelumnya bermain untuk PSIS Semarang.

Muhammad Luthfi Kamal siap bahu-membahu bersama tim barunya untuk mengisi posisi gelandang bertahan bersama Sidik Saimima, Fadil Sausu, Eber Bessa, dan Kadek Agung.

Kesepakatan kerjasama itu dibenarkan oleh Chief Executive Officer (CEO) Bali United, Yabes Tanuri yang mengatakan bahwa kehadiran mantan Timnas Indonesia kelompok umur ini sekaligus melengkapi komposisi tim.

Yabes mengatakan, perekrutan Lutfi Kamal merupakan hasil rembukan tim pelatih pada putaran pertama.

“Pemain ini hadir untuk melengkapi kekuatan tim putaran kedua musim ini sesuai hasil evaluasi dari tim pelatih,” ujar Yabes Tanuri, dikutip dari laman resmi klub, Rabu (8/11/2023).

Ia berharap Luthfi Kamal mampu melewati proses adaptasi dengan cepat guna menunjukkan dedikasinya untuk capaian prestasi terbaik Bali United di putaran kedua musim ini.

BACA JUGA: Antisipasi Penalti Arema FC, Bek Persib Nick Kuipers Tingkatkan Kewaspadaan

Alasan kenapa Luthfi Kamal direkrut, lanjut Yabes, beberapa nama pemain tengah Bali United terpaksa harus menepi untuk menjalani proses pemulihan dari cedera.

Para pemain tengah yang mengalami cedera tersebut adalah Made Tito Wiratama, Nyoman Adi Wirya Tama dan Sidik Saimima.

Ia berharap, tambahan satu pemain tengah pada tim yang berjuluk Serdadu Tridatu ini menjadikan permainan Bali United tetap stabil.

Selain Liga 1 2023/2024, Bali United masih harus menuntaskan kompetisi lainnya, yakni Piala AFC 2023/2024.

Catatan Muhammad Luthfi Kamal selama di tim PSIS Semarang menjalani 10 kali penampilan di putaran pertama Liga 1 2023/2024.

Pada musim sebelumnya, Luthfi Kamal berseragam PS Barito Putera dengan mengemas 676 menit bermain dan menyumbang satu umpan menjadi gol.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
film Thailand terbaru 2024
Film Thailand Terbaru 2024, Ada How To Make Millions Before Grandma Dies
SUKU BUNGA BI
Tren Suku Bunga Tinggi BI: Tantangan dan Peluang bagi Bank Mandiri
anggota DPR judi online
Nama Anggota DPR Pelaku Judi Online Bakal Ketahuan!
Puncak
5 Fakta Pembongkaran Lapak PKL di Puncak Bogor
WhatsApp Image 2024-06-29 at 08.37
Sinergi PLN dan UMKM, Dukung Produksi Teh Berkualitas di Cimaung
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!
Headline
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024, Vinicius Junior Bersinar
Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Melangkah ke Perempat Final, Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Jelang 16 Besar Euro 2024 Pemain Manchester City Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024
Legenda Kiper Timnas Italia Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024