Bakal Ada MotoGP ‘Racing for The Future’ di GP Austria, Apa Itu?

Penulis: Saepul

MotoGP Austria
(Dok.Red Bull)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kejuaraan dunia balap motor MotoGP memperkenalkan inisiatif baru bertajuk “Racing for the Future” yang akan hadir di Grand Prix Austria, 16-18 Agustus 2024.

Memuat laman MotoGP, Inisiatif ini merupakan wujud komitmen ajang balap sepeda motor terbesar tersebut dalam menciptakan masa depan yang lebih ramah lingkungan dan berkelanjutan, serta mengadopsi inovasi teknologi terkini untuk mendukung tujuan tersebut.

Tujuan MotoGP dengan Racing for the Future

Mereka mendukung terhadap keberlanjutan global melalui penggunaan bahan bakar berkelanjutan. Seluruh pembalap dan tim di grid akan menggunakan bahan bakar yang setidaknya 40 persen berkelanjutan, dengan target peningkatan hingga 100 persen berkelanjutan pada tahun 2027.

BACA JUGA: Bastianini Menggila di Silverstone, Perebutan Gelar Juara MotoGP 2024 Makin Sengit!

Dalam upaya untuk menjadikan olahraga balap motor lebih aman dan berkelanjutan, MotoGP akan menerapkan peraturan baru mulai tahun 2027.

Peraturan ini tidak hanya akan membuat sepeda motor MotoGP lebih ramah lingkungan, tetapi juga memastikan aksi di lintasan tetap spektakuler dan menghibur.

MotoGP menyadari pentingnya inovasi dalam mobilitas listrik untuk mengurangi emisi, khususnya di area perkotaan. Melalui Kejuaraan Dunia MotoE,

MotoGP mendorong inovasi yang mencakup berbagai aspek, mulai dari teknologi sepeda motor hingga material berkelanjutan pada ban dan teknologi pengisian daya yang lebih efisien.

Memperhatikan Trek Balap

MotoGP juga berkomitmen untuk berlomba di sirkuit-sirkuit yang paling berkelanjutan di dunia. Mereka telah memperoleh sertifikasi ISO20121 untuk manajemen acara yang berkelanjutan, yang menunjukkan keseriusan mereka dalam menjaga lingkungan.

Selain itu, MotoGP fokus pada efisiensi dalam kalender dan logistik, dengan menggunakan pesawat B777 untuk perjalanan pengiriman barang jarak jauh, menjadi efisien dan memabntu menekan emisi.

MotoGP tidak hanya berfokus pada keberlanjutan lingkungan, tetapi juga pada inklusivitas. MotoGP berusaha untuk membuka kesempatan lebih luas bagi calon pembalap dari berbagai latar belakang, tanpa memandang asal usul mereka.

MotoGP ingin memastikan bahwa olahraga ini dapat diakses oleh semua orang yang memiliki minat dan bakat yang membentuk untuk dunia balapan sepeda motor.

Selain fokus pada kompetisi di lintasan, juga berkomitmen untuk meninggalkan warisan yang abadi melalui kegiatan amal resmi mereka, Two Wheels for Life (TWFL).

Kegiatan ini bertujuan untuk membantu komunitas di berbagai belahan dunia, dengan menggunakan kekuatan dan pengaruh MotoGP untuk membuat perubahan positif yang nyata.

Inisiatif  Motogp Racing for the Future adalah langkah nyata  dalam mendukung keberlanjutan global, tidak hanya melalui inovasi teknologi di lintasan, sekaligus dengan tindakan nyata yang berdampak luas.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Badak Jawa - Instagram BTN Ujung Kulon
Varietas Genetik Turun, Badak Jawa Ujung Kulon Ditranslokasi
Hyundai stargazer terbaru
Hyundai Siap Bawa Mobil Baru ke Indonesia, Stargezer Terbaru Siap Bikin Rival Panas Dingin?
Koin Umayyah
Koin Umayyah Ungkap Fakta Islam Masuk ke Indonesia Bukan ke-13, Fadli Zon: Saatnya Kita Tulis Ulang Sejarah!
vinfast vf3
Pemilik VinFast VF3 Curhat soal Masalah Suspensi, Biaya Ditarif Per Jam Bikin Ogah!
Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC - Dok Persib
Piala Presiden 2025: Persib Dikalahkan Port FC 0-2, Hodak Tetap Senang
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming PSG vs Bayern Munchen Piala Dunia Antarklub 2025 Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs Port FC Piala Presiden 2025 Selain Yalla Shoot

3

Remu Suzumori Masuk Daftar 7 Aktris Paling Sukses di Jepang

4

Groundbreaking Masjid Jami Soeprapto Soeparno, Hadirkan Pusat Spiritual dan Sosial Modern di Jakarta Timur

5

Aston Martin Fokus Bangun Era Baru Bersama Alonso dan Stroll, Bukan Cari Pebalap Baru
Headline
oasis adidas
Konser Reuni Oasis Berhasil, Tapi Kolaborasi dengan Adidas Banjir Kritik dan Drama!
Banjir Longsor Bogor - Instagram Bupati Bogor
18 Kecamatan di Bogor Terdampak Banjir dan Longsor, 3 Tewas
Real Madrid
Taklukkan Dortmund 3-2, Real Madrid Melaju ke Semifinal Piala Dunia Antarklub 2025
Tokoh OPM Enos Tipagau Berhasil Dilumpuhkan TNI
Tokoh OPM Enos Tipagau Berhasil Dilumpuhkan TNI

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.