Apa Itu HP Boba? Ini Penjelasan Lengkap Contohnya!

HP boba
(Pixabay)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Handphone saat ini memiliki beberapa sebutan tambahan yang pengguna berikan. Salah satu sebutan yang sering digunakan adalah HP kamera “boba” atau terkenal dengan sebutan HP boba.

Karena popularitasnya yang tinggi, mungkin sebagian dari kamu juga sering mendengar istilah HP boba atau HP kamera boba. Meskipun sering disebutkan, sebagian pengguna mungkin belum memahami arti dari atribut “boba” pada HP.

Jadi, apa sebenarnya HP boba? Jika ingin tahu lebih lanjut, mari kita simak penjelasan di bawah ini mengenai HP yang saat ini sering digunakan untuk menyebutkan model HP tertentu.

Definisi HP Boba

HP boba sebenarnya tidak memiliki definisi yang tetap. Sejarah kemunculannya dan kebiasaan pengguna dalam menggunakannya. Berdasarkan pengalaman, HP boba adalah istilah untuk model HP dengan desain kamera tertentu.

HP boba biasanya memiliki desain kamera yang terdiri dari beberapa kamera belakang. Selain itu, HP kamera boba ini cenderung memiliki desain wadah kamera yang bulat dengan bezel yang menonjol.

Asal Usul Istilah

Penggunaan istilah “boba” pada model HP ini tampaknya terinspirasi dari minuman boba. Boba adalah bahan tambahan dalam minuman teh susu yang terbuat dari tepung tapioka. Biasanya, boba memiliki bentuk bulat dan warna coklat gelap.

Kemiripan bentuk bulat inilah yang mungkin membuat pengguna menggunakan istilah “boba” untuk menyebut HP dengan desain kamera belakang yang bulat dan menonjol. Dengan demikian, HP boba merupakan HP dengan desain kamera belakang yang bulat dan menonjol seperti boba pada minuman.

BACA JUGA: Bocoran Varian Warna untuk Perangkat Terbaru Apple, iPhone 16 Pro

Contoh Model HP Boba

Selanjutnya, mari kita lihat beberapa contoh model HP boba berikut:

1. Seri iPhone

Sebutan HP boba umumnya untuk beberapa model iPhone. Penggunaan istilahnya untuk beberapa model iPhone ini bermula dari kemunculan seri iPhone 11 sekitar tahun 2021. Seri iPhone 11, termasuk iPhone 11 biasa, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max, memiliki desain kamera yang berbeda dari seri sebelumnya.

Setelah itu, seri iPhone lainnya dengan desain kamera yang serupa juga mendapat julukan HP boba. Beberapa contoh HP kamera boba antara lain iPhone 11, iPhone 12, iPhone 13, iPhone 14, dan iPhone 15.

2. ZTE Axon 50 Lite 5G

Meskipun istilah HP boba lebih sering dikaitkan dengan iPhone, namun beberapa model HP lain juga menggunakan desain kamera belakang yang serupa. Contohnya adalah ZTE Axon 50 Lite 5G yang memiliki desain kamera belakang dengan bezel bulat dan sedikit menonjol keluar dari bodi belakang.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat