Anissa Aziza, Istri Raditya Dika Dikabarkan Jalani Operasi

[info_penulis_custom]
Anissa Aziza
Anissa Aziza jalani oprasi (foto: dok. instagram @anissaaziza)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID:  Dunia maya dihebohkan dengan kabar mengejutkan dari istri komika terkenal Raditya Dika, Anissa Aziza.

Melalui Instagram Story, Selasa (5/12/2023), Radit membagikan potret tangannya yang digenggam oleh sang istri, Anissa Aziza, yang tampak mengenakan baju hijau operasi.

Sebuah kejutan, mengingat Anissa jarang mengumbar soal kesehatannya. Raditya Dika berharap agar operasi Anissa berjalan lancar.

Namun, dalam unggahan tersebut belum jelas jenis operasi yang sedang Anissa jalani.

Raditya Dika bagikan kabar kesehatan istrinya (fito: dok. instagram @anissaaziza)

Pagi berikutnya, Anissa Aziza memberikan kabar terbaru melalui statusnya. Sambil mengunggah foto tangan kanannya yang masih tersambung selang infus, Anissa memberikan informasi menggembirakan bahwa operasi yang ia jalani berjalan lancar.

“Good morning! Alhamdulillah operasi kemarin berjalan lancar. Terima kasih untuk doa dan dukungan teman-teman,” ujar Anissa Aziza.

Harapan dan doa dari teman-teman pun mengalir, semoga Anissa Aziza segera pulih dan kembali beraktivitas seperti biasanya.

BACA JUGA : Resmi Menikah BCL dan Tiko, Begini Momen Mereka Setelah Akad

Flashback Kisah Cinta Anissa dan Raditya Dika

Melihat perjalanan cinta Anissa Aziza dan Raditya Dika, dengan kisah yang menghangatkan hati. Pasangan ini menikah pada bulan Mei 2018 setelah menjalani pacaran selama 4 tahun.

Dari pernikahan indah ini, Anissa dan Radit terkaruniai dua buah hati yang lucu dan menggemaskan. Anak pertama mereka yang bernama Alinea (Alea), sementara anak kedua bernama Aksara (Aksa).

Keluarga kecil ini menjadi saksi kebahagiaan dalam kisah asmara yang terus berkembang.

Keluarga adalah pondasi utama dalam menghadapi cobaan, dan Anissa dan Raditya Dika memperlihatkan kesolidan mereka di setiap langkah.

Ketika Anissa menghadapi tantangan kesehatan ini, Radit dengan setia berada di sampingnya, memberikan dukungan dan kekuatan.

Seiring berjalannya waktu, media sosial menjadi saluran bagi Anissa Aziza untuk berbagi perjalanan kehidupannya.

Dukungan dan doa dari netizen pun mengalir, menciptakan gelombang positif yang memberikan kekuatan tambahan untuk melalui masa sulit ini.

 

(Hafidah/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
gempa bengkulu
Gempa Bengkulu Sebabkan Puluhan Rumah Rusak, Gubernur Beri Pengobatan dan Pembangunan Gratis
Bappenas Dorong Sistem Rekrutmen Kerja Lebih Fleksibel Tanpa Batasan Usia Ketat
Bappenas Dorong Sistem Rekrutmen Kerja Lebih Fleksibel Tanpa Batasan Usia Ketat
rest area tol jagorawi disegel
Rest Area KM 21 B Tol Jagorawi Disegel Kejagung
Tokoh Muda Temui Wamensos, Dorong Pengusulan HB II sebagai Pahlawan Nasional
Tokoh Muda Temui Wamensos, Dorong Pengusulan HB II sebagai Pahlawan Nasional
PeduliLindungi di take down
Diretas Jadi Situs Judol, Pemerintah Take Down PeduliLindungi
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

4

Telkom University Purwokerto Gelar Pameran Poster Internasional Bertajuk “Posthuman Exhibition 2025"

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
pdip dedi mulyadi barak militer dedi mulyadi
Ngotot Lanjutkan Barak Militer, Dedi Mulyadi Libatkan 600 Psikolog!
KDM tanggapi Tempo
KDM Tanggapi Artikel Tempo 'Habis Mulyono Terbitlah Mulyadi' : Ada yang Perlu Dikoreksi
Simon Tahamata
PSSI Resmi Tunjuk Simon Tahamata sebagai Head of Scouting
Gempa Bengkulu Akibatkan Puluhan Rumah Rusak
Gempa Bengkulu Akibatkan Puluhan Rumah Rusak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.