Anggaran IKN Diblokir, DPR Sebut Baru Diputuskan Pekan Depan

Penulis: Anisa

anggaran ikn diblokir
(Ikn)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad mengatakan pihaknya sudah berkomunikasi dengan pemerintah terkait anggaran untuk Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, yang disebut tengah diblokir.

Dasco mengatakan, anggaran di sejumlah kementerian/lembaga memang sedang mengalami rekonstruksi saat ini.

“Saya juga sudah melakukan komunikasi-komunikasi dengan pihak eksekutif, bahwa untuk anggaran IKN itu juga dengan beberapa kementerian lain sedang dilakukan rekonstruksi anggaran,” ujar Dasco, Jumat (7/2/2025).

“Sehingga ada beberapa kementerian dan lembaga yang akan mengalami rekonstruksi,” sambungnya.

Menurut Dasco, keputusan mengenai rekonstruksi anggaran kementerian, termasuk untuk IKN, baru diputuskan pekan depan.

“Apakah kemudian termasuk IKN, kita akan lihat nanti pekan depan, yang akan kita lihat hasilnya dari hasil rekonstruksi yang dilakukan oleh pemerintah,” jelas Dasco.

Sementara itu, terkait anggaran Kementerian PU yang dipangkas besar-besaran, Dasco meyakini tidak ada masalah dengan tindakan tersebut. Meski demikian, Dasco mengindikasikan Kementerian PU sedang meminta tambahan anggaran, yang akan diputuskan pekan depan juga.

“Kalau dari informasi yang didapat untuk belanja yang penting-penting dan kemudian juga untuk program-program yang langsung ke masyarakat, kelihatannya tidak ada masalah,” katanya.

“Namun ada beberapa kegiatan-kegiatan yang diusulkan oleh Kementerian PU untuk dapat dibuka bintangnya, atau kemudian ditambah anggarannya, yang kita akan lihat pada minggu depan hasil dari rekonstruksi anggaran yang dilakukan oleh pemerintah,” imbuh Dasco.

BACA JUGA: Anggaran IKN Diblokir, Menteri PU: Progresnya Buat Beli Makan Siang

Diketahui, anggaran untuk pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) pada 2025 terhambat. Menteri Pekerjaan Umum, Dody Hanggodo, mengungkapkan anggaran tersebut masih diblokir. Akibatnya, tidak ada progres pembangunan pada tahun ini.

“Saya bilang, anggaran itu kan di-blokir semua. Progres gimana sih? Anggarannya enggak ada (ditanya) progres,” ujar Dody, Kamis (6/2/2025).

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Maevening RM1S
Maeving RM1S Meluncur, Motor Listrik Gaya Jadul
Razia sel dan tes urine
Lapas Cianjur Gelar Razia dan Tes Urine, Pastikan Tak Ada Narkoba dan Ponsel
Prestasi mahasiswa USK
Tim Rimueng Nanggroe USK Harumkan Aceh di Ajang Siginjai Mining Competition 2025
Cirebon menjadi sentra ikan nila
Kabupaten Cirebon Menuju Sentra Ikan Nila Nasional
Inovasi LAJUR PESAT
Kasus HIV/AIDS Meningkat, Dinkes Kabupaten Majalengka Luncurkan Inovasi 'LAJUR PESAT'
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Adu Kuat 5 Kandidat Wakil Ketua LPS
Headline
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
ibu bawang (2)
Polisi Seret Pelaku Hajar Ibu-Ibu Pencuri Bawang di Pasar Boyolali
hasto kpk
Sidang Hasto Tegang, Pengacara Keberatan pada KPK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.