Angela Lee Kecelakaan Sampai Harus Pasang Pen di Kaki

Angela Lee
(Web)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Selebgram Angela Lee membuat kaget seluruh netizen setelah mengunggah fotonya terbaring lemah di ranjang rumah sakit. Ia mengalami kecelakaan dengan kondisi parah, mengalami luka dan memar di bagian wajah serta kaki kanannya yang harus di pasang pen.

Wanita yang sering disebut Barbie Jowo tersebut mengabarkan dirinya baru saja mengalami kecelakaan mobil. Kecelakaan tersebut terjadi pada hari  Jumat (26/5/2023). Kondisi selebgram ini sangat membuat khawatir para netizen.

Kronologi Kecelakaan

Angela Lee juga menjelaskan bagaimana terjadinya kronologi kecelakaan tersebut dalam unggahan story instagramnya.

“Kronologi: Disetirin sopir perjalanan pulang dari Semarang-Jogja. Bangun-bangun udah di RS kaki mesti di PEN,” tulisnya di Instagram Story, melansir Detik.

Saat ini, Barbie Jowo masih menggunakan selang di bagian hidung. Mata kanan dan kirinya juga memar. Bagian atas mata terlihat perban yang cukup besar.

Dia juga terlihat menggunakan penyangga leher. Sedangkan kaki kanannya di pasang pen dan alat penyangga sampai lutut. Pada salah satu unggahannya, dia me-repost unggahan salah satu sahabatnya. Barbie Jowo tersebut menjelaskan pada temannya bahwa dia mengalami tabrakan dan sangat sedih.

Tidak hanya itu, dia juga memperlihatkan foto mobil jenis SUV yang dia pakai saat kecelakaan terlihat sangat rusak parah. Bagian depannya terlihat hancur dan sangat ringsek dengan kaca depan yang pecah. Dia  mengabarkan kondisinya dan mobil usai alami kecelakaan kepada salah satu teman.

Sempat masuk ICU, terlihat barbie Jowo ini masih kuat karena masih bisa aktif memberikan kabar dan ngobrol. Meskipun kondisinya saat ini sangat mengkhawatirkan.

“Pantang tumbang pokoknya meskipun kemarin nggak sadar 2 hari hahaha sadar-sadar langsung yang dicari ‘Mo Instastory’ WKWKWK,” tulisnya.

Namun saat ini dia sudah ada di ruang rawat inap. Beberapa sahabat dari Jakarta juga langsung datang menjenguk di Rumah Sakit Telogorejo, Semarang, Jawa Tengah.

BACA JUGA: Pengendara Moge Tabrak Lari Santri di Ciamis

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
LG Energy Solution
Batal Investasi Rp11 Triliun, LG Energy Solution Tinggalkan Indonesia, Ini Kata Pakar
Buronan triliuner
Viral! Triliuner Buka Sayembara Rp10 Juta Demi Tangkap Pria Berinisial IDP
Bunda Iffet Meninggal
Fakta Mengejutkan di Balik Kepergian Bunda Iffet, Ibu Tercinta yang Membesarkan Slank!
Ferrari 458 Spider terbakar
Susah Payah Beli Ferrari 458 Spider, Cuma Hitungan Jam Sudah Terbakar!
preman pabrik BYD subang
Masihkah Preman Ormas Gentayangan di Proyek BYD Subang? Ini Jawaban Wakil Menteri
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

4

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

5

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik
Headline
PEVS 2025
Harga Tiket dan Daftar Merek Mobil-Motor Ajang PEVS 2025, Mulai Besok!
Rieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpgRieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpg
Rieke Diah Pitaloka Bela Mbah Tupon, Lansia 68 Tahun Korban Sindikat Mafia Tanah
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.