Amien Rais Sebut Allah Murka Jika Gibran Terpilih Jadi Wapres!

AMIEN RAIS SESALKAN PEMILIHAN GIBRAN
(YouTube Amien Rais Official)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Ketua Majelis Syura Partai Ummat, Amien Rais, masih menyesalkan terpilihnya Gibran Rakabuming Raka sebagai Wakil Presiden (Wapres).

Amien menganggap Gibran tak memiliki kompetensi yang mumpuni untuk duduk di kursi RI. Bahkan, Gibran disebut hanya akan membawa dampak buruk bagi bangsa karena tingkah lakunya. Ia menyebut Allah SWT akan murka jika Gibran masih menjabat sebagai wapres.

Hal ini disampaikan Amien Rais dalam sambutannya pada acara “Syukuran Indonesia Tanpa Jokowi” yang cuplikannya disiarkan melalui akun YouTube Amien Rais Official.

“Tapi selama si bocah cilik ini yang nggak pernah baca, gak pernah mengisi otaknya dan lain-lain, hanya berpikir kemewahan kemudian sex and sex and sex again and again, saya kira itu Allah murka,” ujar Amien Rais.

Karena itu, ia meminta Prabowo segera memberhentikan Gibran dari jabatannya. Ia juga memberi waktu tiga bulan untuk presiden kedelapan itu segera melakukannya.

“Jadi kita minta atas nama kita semua, tolong diperhatikan Pak Prabowo, jadi kalau bisa tiga bulan setelah ini, itu segera diganti. Lupakan sama sekali ya,” ucapnya.

Ia pun mendesak Prabowo untuk mendengar permintaannya ini. Jika tak dipenuhi, ia meyakini pemerintahan Prabowo akan kolaps cepat atau lambat.

BACA JUGA: Soal Presiden Dipilih MPR, Pengamat : Amien Rais Sama Saja Kembalikan Demokrasi ke Era Orde Baru

“Jadi masalahnya sederhana. Pak Prabowo are you going to keep your stupid, and crazy, and lunatic vice president? And then Insyaallah you will collapse sooner, rather, or later,” katanya.

Tak hanya itu, dalam videonya ini eks Ketua MPR RI ini juga meminta Prabowo segera mengingatkan pendahulunya, Jokowi agar tak ikut campur lagi dalam urusan pemerintahannya. Dengan cara ini, ia meyakini Indonesia akan jadi lebih baik di bawah kepemimpinan Prabowo.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Liburan Akhir Tahun
Dave Hendrik Liburan Akhir Tahun di Korea Selatan
Hidangan khas natal
5 Hidangan Khas Natal di Indonesia, Mana Favoritmu?
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

25 Link Download Kartu Ucapan Natal dan Tahun Baru 2024, Bisa Langsung Digunakan
Headline
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru, Akses Warga Kiara Dua - Bagbagan Sukabumi Terisolir
Remisi Khusus Natal 2024
15.807 Narapidana Terima Remisi Khusus Natal 2024
Kajari Kediri Lepaskan Tembakan Saat Dibuntuti OTK
Kajari Kediri Lepaskan Tembakan Saat Dibuntuti OTK, Begini Kronologinya
Empat Desa di Mamuju Terisolir Tertutup Material Longsor
Empat Desa di Mamuju Terisolir Tertutup Material Longsor

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.