Amazing, Film Siksa Kubur dan Badarawuhi di Desa Penari Tembus Dua Juta Penonton!

Film siksa kubur
(Instagram @jokoanwar)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Film Siksa Kubur dan Badarawuhi di Desa Penari menjadi film terbaru yang sedang diputar di bioskop Tanah Air. Pada hari ke-7 penayangan, tepatnya Rabu (17/4), kedua film tersebut berhasil tembus angka dua juta penonton.

Rapi Films dan Come and See Pictures mengumumkan bahwa film Siksa Kubur berhasil meraih angka 2.003.981 penonton. Joko Anwar selaku sutradara ikut membagikan kabar itu melalui media sosial.

“Alhamdulillah. Terima kasih ya teman-teman,” tulis akun Instagram @comeandseepictures dan @rapifilm.

Joko Anwar menyampaikan terima kasih untuk yang sudah menonton dan mengapresiasi karya terbarunya. Dia mengaku terharu mengetahui filmnya ini turut menjadi bahan diskusi.

“Terima kasih sudah nonton, terima kasih apresiasinya. Kami terharu Siksa Kubur bisa jadi bahan diskusi, bahan ngobrol, tentang filmnya, tentang film secara umum, dan hal-hal lain dalam hidup,” tulisnya di akun Instagram.

Rumah produksi MD Pictures juga mengumumkan bahwa film Badarawuhi di Desa Penari telah mengumpulkan lebih dari dua juta penonton. MD Pictures membagikan kabar ini melalui unggahan di Instagram.

“2.000.000++ ORANG SUDAH MENJADI SAKSI RITUAL DAWUH! Apakah kamu salah satunya?,” tulis akun Instagram @mdpictures_official.

BACA JUGA: Luar Biasa, Penonton Film Siksa Kubur Meningkat Drastis!

Sang sutradara, Kimo Stamboel, membagikan foto-foto yang menampilkan momen proses pembuatan film Badarawuhi di Desa Penari, mulai dari proses penulisan, proses syuting di hutan, syuting menggunakan properti ular, dan masih banyak lagi.

Kimo juga menyebut proses pembuatan film ini sebagai sesuatu hal yang “gila.” Dia mengucapkan terima kasih untuk orang-orang yang sudah menyaksikan Badarawuhi di Desa Penari.

“Dari sesi menulis yang gila, persiapan yang gila, hari syuting yang gila, sampai berlomba (dengan waktu) untuk pasca produksi. Alhamdulillah di hari ke-6 sudah dua juta. Terima kasih untuk penonton Indonesia yang sudah melihat kisah Badarawuhi, Mila, dan Ratih,” pungkas Kimo.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
makan bergizi gratis-12
Buntut Kritik Siswa, Deddy Corbuzier Terancam Hukuman Disiplin Militer
Tyronne del Pino Tatap Optimis Duel Kontra PSM Makassar
Tyronne del Pino Tatap Optimis Duel Kontra PSM Makassar
Gervane Kastaneer: Lebih Fisikal
Sepakbola Indonesia Mirip Dengan Curacao, Gervane Kastaneer: Lebih Fisikal
PSKC Cimahi Sudah Siapkan Kejutan
Hadapi Bhayangkara FC, PSKC Cimahi Sudah Siapkan Kejutan
Vitor Tinoco jadi Pelatih Baru Barito Putera
Vitor Tinoco jadi Pelatih Baru Barito Putera di Sisa Musim Kompetisi Liga 1
Berita Lainnya

1

Ingat! ASN Minta Pindah Sebelum 10 Tahun Akan Dianggap Mengundurkan Diri

2

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan
Headline
Barcelona Berhasil Tekuk Valenvia 7-1 di Camp Nou
Telak, Barcelona Berhasil Tekuk Valencia 7-1 di Camp Nou
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 27 Januari 2025
Proliga 2025 Pertamina Enduro Sapu Dua Kemenangan
Hasil Proliga 2025: Kandaskan Livin Mandiri, Pertamina Enduro Sapu Dua Kemenangan
AC Milan Tekuk Parma 3-2 di Kandang
AC Milan Tekuk Parma 3-2 di Kandang, Dua Gol Menit Akhir jadi Penentu

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.