AKBP Achiruddin Ungkap 3 Kombes di Lingkaran Kasus Anaknya

AKBP Achiruddin
(web)

Bagikan

MEDAN, TM.ID: AKBP Achiruddin buka suara soal kasus penganiayaan yang dilakukan oleh anaknya, Aditya Hasibuan kepada korban, Ken Adrimal.

Sewaktu penganiayaan terjadi, kata Achiruddin, terdapat dua anak  polisi berpangkat Komisaris Besar (Kombes) yang menyaksikan aksi kekerasan anaknya itu.

Hal itu Achiruddin katakan, setelah mengikuti proses rekontruksi kasus penganiayaan yang dilakukan Aditya terhadap Ken, pada Senin (8/5/2023).

BACA JUGA: Polda Papua Terus Dalami Penyuplai Dana KKB, Dugaan Ada Pejabat ASN

“Si Ken (korban) itu adalah keponakan Kombes Edi Pariadi, sekarang sedang mengikuti pendidikan di Sespimti,” ucap Achiruddin.

Pada rekontruksi itu, polisi turut menghadirkan sedikitnya dua orang saksi yang merupakan anak Kombes, yakni Muhammad Nizam Khashmal dan Rio Syahputra.

“Si Kashmal anak dari Bapak Kombes Pol Hendra Salifu, Dansat Brimob Polda Kepri yang sekarang juga sedang mengikuti pendidikan di Sespimti. Si Rio ngakunya anak Kombes Pol Misbahul Munauwar, Dirsamapta Polda Aceh,” sambung Achiruddin.

AKBP Achiruddin mengaku terpukul, melihat anak orang bisa didamaikan, sedangkan putranya sendiri tidak dapat didamaikan.

Seperti yang diketahui, kejadian penganiayaan aditya kepada Ken pada Desember 2022 lalu. Pada hari yang sama, Ken langsung membuat laporan  ke Polrestabes Medan. Kemudian, Aditya membuat laporan perkara penganiayaan.

Laporan itu mendapatkan tanggapan hingga ke proses penyelidikan. Polda Sumut lantas menarik perkara itu dari Polrestabes Medan pada Maret 2023 lalu.

Puncaknya kasus ini menjadi viral di media sosial, sebuah video yang telah tersebar memperlihatkan penganiayaan Aditya pada Ken, sehingga Aditya langsung ditetapkan sebagai tersangka yang dipersangkakan Pasal 351 ayat 2.

BACA JUGA: “Over Stay”, Rudenim Denpasar Deportasi Seorang Wanita WN Jerman

(Saepul/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah Akibatkan Ikan Mati
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah, Ikan Mati
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.