BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Dua gelandang Persib Bandung, Adam Alis dan Beckham Putra Nugraha diragukan tampil di pertandingan kontra Persik Kediri. Kabar tersebut disampaikan langsung oleh pelatih kepala Persib, Bojan Hodak.
Ia menyebutkan bahwa Adam Alis dan Beckham Putra memiliki masalah yang hampir serupa. Hal tersebut berupa permasalahan kesehatan dan kini keduanya masih jalani program pemulihan cedera.
Untuk Adam Alis, masalahnya disebabkan adanya benturan saat turun menghadapi Persebaya. Benturan itu menyebabkan nyeri di salah satu bagian pada tubuhnya hingga memerlukan istirahat.
“Hanya Adam yang terkena benturan. Jadi kemarin saya mengistirahatkan dia dari latihan,” buka pelatih berkepala plontos itu kepada awak media.
Bojan melanjutkan, kesiapan Adam akan diuji dalam sesi latihan terakhir jelang pertandingan. Jika nantinya Adam terlihat baik-baik saja, maka peluang Adam untuk tampil jauh lebih besar.
“Jika dia baik-baik saja di latihan, maka dia akan bermain. Ini bukan sesuatu yang serius tapi satu hal adalah dia hanya merasa nyeri,” tambahnya.
Sedangkan Beckham, ia memastikan sanksi yang diterima pemain asal Gedebage itu sudah selesai. Namun dari segi kebugaran, Beckham terlihat tidak begitu prima karena baru saja sembuh dari demam.
“Beckham masalahnya adalah dia sempat sakit dalam 2-3 hari. Jadi itu kenapa dia tidak terlihat cukup bagus kondisinya di latihan pertama,” jelas pelatih asal Kroasia tersebut.
BACA JUGA:
Usai Kalah di Markas Persebaya, Manajemen Persib Ambil Tindakan
Ia pun memperlakukan Beckham sama dengan Adam Alis, yang menjadikan sesi latihan terakhir sebagai acuan untuk tampil di laga kontra Persik. Sehingga keduanya masih memiliki kesempatan untuk tampil sejak menit awal.
“Kita akan lihat hari ini, bagaimana kondisinya baru besok saya memutuskan apakah dia akan bermain sebagai starter atau lebih dulu berada di bench,” tutur Bojan.
Sedangkan untuk pemain yang absen, Bojan menambahkan hanya ada satu pemain tambahan, yakni Ahmad Agung. Pasalnya ada klausul penggunaan Ahmad Agung setelah dipinjam Persib dari Persik.
“Satu-satunya yang tidak bisa bermain adalah Agung karena dia pemain pinjaman dari Kediri.” tutupnya.
(RF/Usk)