Ada yang Tak Sabar Mau Lawan Radja Nainggolan

Radja nainggolan debut
Radja Nainggolan resmi berseragam Bhayangkara FC. (Foto: IG Radja Nainggolan)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pemain anyar Persib Bandung, Stefano Beltrame berkomentar soal keputusan bintang Belgia, Radja Nainggolan memutuskan untuk berkarir di Indonesia.

Menurutnya kehadiran Nainggolan akan menambah sengit kompetisi Liga 1 musim ini.

Sebagai pemain asal Italia, Stefano mengakui bahwa Radja Nainggolan merupakan pemain dengan nama besar, terutama di sepak bola negeri Pizza. Kemampuan Nainggolan juga tak perlu diragukan lagi karena sempat menjadi bagian dari tim-tim elit di Italia.

Stefano tentunya sangat menantikan pertemuan dengan eks pemain Internazionale Milan tersebut. Ditambah lagi besar kemungkinan keduanya akan berhadapan satu sama lain, karena sama-sama berada di posisi gelandang.

“Ya saya tahu, Nainggolan adalah pemain sangat besar bahkan di Italia. Ya kami akan bertemu di tahun depan dan saya senang akan hal itu,” tutur Stefano kepada awak media, Sabtu (9/12/2023)

BACA JUGA: Menanti Debut Radja Nainggolan dalam Laga Bhayangkara vs PSM Makassar

Stefano menambahkan, pertemuannya dengan Nainggolan memang berbeda karena digelar di Indonesia. Ia merasa perlu sedikit waktu untuk beradaptasi agar dapat mengeluarkan kemampuan terbaiknya demi Persib.

“Ya tentunya (suasananya) sangat berbeda dan saya baru berada di sini selama satu pekan. Saya masih harus beradaptasi sedikit,” tambah Stefano.

Namun secara permainan, pria berusia 30 tahun tersebut tak merasa terbebani dengan pertemuan versus Nainggolan. Ia yakin akan menunjukan kemampuan terbaiknya untuk Persib Bandung di semua pertandingan.

“Tapi untuk sepakbola, saya rasa itu sama dimanapun. Jadi sepakbola tetap sepakbola, dan saya akan tetap memberikan seratus persen kemampuan seperti di Eropa,” tutupnya.

(RF/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pantai Pelabuhan Ratu
5 Destinasi Pantai Untuk Libur Akhir Pekan, Salah Satunya Pantai Pelabuhan Ratu!
Jerman Euro 2024 Denmark
Tersingkir oleh Jerman di Euro 2024, Pelatih Denmark Ungkap Kesulitan Skuad
Sprint Race MotoGP Belanda
Menangi Sprint Race MotoGP Belanda, Bagnaia di Jalur Juara
Yolla
5 Prestasi Yolla Yuliana dalam Dunia Voli
barcode pertamina solar subsidi (
Cara Daftar Barcode Pertamina untuk Beli Solar Subsidi
Berita Lainnya

1

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

4

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

5

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final
Headline
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Chile Vs Kanada Copa America 2024
Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final