Abdee Slank Alami Autoimun di Ginjal, Dokter Berusaha Temukan Obat!

abdee slank alami autoimun ginjal
(Instagram @tirawanmunaf)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Musisi Abdee SLANK masih terbaring di rumah sakit. Ternyata sudah satu bulan ia berada di situ. Kakak Abdee Slank, Buddy Ace, mengungkapkan kalau adiknya dirawat karena ada serangan autoimune/IgA nephoropathy (IgAN).

Hal itu buntut dari transplantasi ginjal yang dilakukan pada 2016 lalu.

“Abdee masuk rumah sakit 18 September, karena serangan Auto Imune/IGAN, pada ginjalnya, hasil transplantasi tahun 2016,” tulis Buddy Ace melalui pesan singkat kepada wartawan, Jumat (18/10/2024).

Melansir berbagai sumber, IgA Nephropathy adalah kelainan ginjal di mana antibodi (disebut IgA) terbentuk di jaringan ginjal.

Buddy Ace mengungkapkan saat ini tim dokter sedang berusaha menemukan obat untuk melindungi ginjal Abdee dari serangan autoimun.

“Saat ini dokter ahli autoimun dan tim dokter sedang melakukan observasi terhadap jaringan ginjalnya, untuk menemukan obat yang tepat melindungi ginjal dari serangan autoimun,” tuturnya.

Pihak keluarga berharap banyak kepada dokter dan ahli terhadap Abdee SLANK.

BACA JUGA: Profil Abdee Slank yang Mundur Dari Komisaris PT Telkom Indonesia

“Jika berhasil, maka tak perlu cuci darah apalagi transplantasi,” tuturnya.

Pada 14 Oktober lalu, Abdee SLANK juga disebut sempat mengalami pendarahan di perut. Untuk menangani masalah itu, Abdee menjalani operasi.

“Terjadi pendarahan di bagian perut dan sudah berhasil ditangani melalui operasi,” ucap Buddy Ace.

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jamie-vardy-leicester-city-celebrates-966857523-4258622712
Usia Hanya Angka, Jamie Vardy Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Lionel Messi
Lionel Messi Dikecam Usai Aksi Kontroversial Terhadap Penggemar Meksiko
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Headline
Radja Nainggolan Kokain
Pemain Keturunan Indonesia Radja Nainggolan Terjerat Kasus Kokain, Diringkus Polisi Belgia!
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90, Al Ittihadiyah Bentuk Pemuda Jadi Calon Pemimpin Melalui Pengembangan Masjid di Indonesia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.