Aaliyah dan Thariq Datang Telat, Hesti Purwadinata Nyinyir

Hesti Purwadinata
Hesti Purwadinata (foto;; dok. integram @hestipurwadinata)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar menjadi sorotan setelah datang terlambat di Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia (TOSI) season 2. Mereka bertanding melawan Hesti Purwadinata dan Surya Insomnia dalam cabang olahraga bulu tangkis ganda campuran.

Pertandingan tersebut tertunda sekitar satu jam karena menunggu kedatangan Aaliyah dan Thariq. Akibatnya, pertandingan mereka tidak disiarkan di SCTV dan hanya bisa ditonton melalui YouTube Rans Entertainment.

Sayangnya, meski sudah datang, Aaliyah dan Thariq harus menerima kekalahan. Thariq pun meminta maaf atas keterlambatannya karena pesawatnya delay.

“Aku mau ucapin selamat sebelumnya ke Kak Hesti dan Kak Surya. Aku mau ngucapin maaf juga terlambat karena pesawat delay 3 jam,” ujar Thariq seusai pertandingan.

Aaliyah Massaid juga membagikan permintaan maaf Thariq melalui Instagram Story dan menambahkan permintaan maafnya sendiri.

“Thank you yang udah nonton. Maaf sekali karena pesawat delay 3 jam jadi telat. Selamat juga buat teh Hesti & Ka Surya. Tosi sangat menyenangkan!!” tulis Aaliyah.

BACA JUGA : Aaliyah Massaid Sewa Bioskop untuk Ultah Thariq

Namun, keterlambatan mereka menuai reaksi negatif dari netizen.

“Tp jd surya hesti jg nyesek anjr nunggu hampir sejam pdhl udh ready smpe d kira gajadi maen langsung closingan ,” tulis netizen @Sayang mengutip di akun TikTok @people_strong2 Selasa (6/2/2024).

“kurang di segala aspek. bayangin brp ratus orng yg terbuang waktu nya. ga cuma lawannya. tpi wasit, kamera man, kru, penonton. dn mainnya gitu doang,” tulis netizen @helloitsita.

“Professional mah kg bakal telat bang,” tulis @Buzz.

Di sisi lain, Hesti Purwadinata memberikan kode bahwa alasan keterlambatan Aaliyah dan Thariq adalah alasan yang dibuat-buat. Meski tidak menyebutkan nama, cuitan Hesti seolah-olah untuk Aaliyah dan Thariq.

“Waw update terbaru … apakah itu ternyata alasan yang dikarang #ambigu,” tulis Hesti di akun X miliknya.

 

 

(Hafidah/)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.