Aryna Sabalenka Kunci Posisi Nomor Satu Dunia

Aryna sabalenka
Aryna Sabalenka (Foto: WTA)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Aryna Sabalenka dipastikan akan mengakhiri tahun 2024 sebagai petenis nomor satu dunia untuk pertama kalinya.

Posisi ini tercapai setelah rival terdekatnya, Iga Swiatek, kalah dari Coco Gauff dengan skor 3-6, 4-6 pada fase grup WTA Finals yang berlangsung di Riyadh, Arab Saudi, Selasa malam (5/11/2024).

Kekalahan tersebut membuat Sabalenka tidak terkejar lagi di puncak peringkat WTA, meskipun Swiatek berhasil memenangkan WTA Finals.

Sabalenka, yang telah memenangkan dua pertandingan round-robin di WTA Finals melawan Zheng Qinwen dan Jasmine Paolini, memperlebar keunggulannya atas Swiatek hingga 1.446 poin.

Pencapaian ini menegaskan konsistensinya sepanjang musim, meskipun ia harus absen di Wimbledon akibat cedera bahu.

Petenis asal Belarus ini tampil luar biasa sepanjang tahun, mempertahankan gelar Australian Open pada Januari setelah mengalahkan Zheng Qinwen dan meraih kemenangan pertama di US Open pada September dengan menundukkan Jessica Pegula.

Sabalenka juga mencapai perempat final French Open meski cedera bahu menghalangi langkahnya untuk tampil di Wimbledon dan Olimpiade Paris 2024.

BACA JUGA: Petenis Ceko Barbora Krejcikova Juarai Wimbledon 2024

Sabalenka mengungkapkan bahwa masa pemulihan dari cedera menjadi titik balik penting dalam kariernya.

“Itu adalah momen penting bagi saya untuk sekadar duduk santai, mengisi ulang tenaga saya. Saya memastikan bahu saya pulih, dan setelah jeda singkat itu, saya sangat, sangat haus akan tenis,” ujar Sabalenka kepada media setempat, dikutip Rabu (6/11/2024).

Sejak kembali ke turnamen pada Citi Open di Washington, D.C., Sabalenka menunjukkan dominasinya dengan memenangkan 26 dari 29 pertandingan yang dimainkan.

Selain gelar US Open, ia juga menambah koleksi trofinya dengan menjuarai WTA 1000 Cincinnati dan Wuhan Open. Kini, dengan hasil luar biasa ini, Sabalenka memastikan posisinya sebagai petenis nomor satu dunia di akhir tahun 2024.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Soto Ayam sup terenak
Bikin Bangga! Soto Ayam Masuk Daftar Sup Terenak di Dunia
25 - Match (54)
Tanpa Henhen Herdiana, Persib Tatap Optimis Laga Versus Port FC
Makanan musang
Daftar Makanan Musang Rase yang Bernutrisi
Jampidsus Kejagung Sutikno
Lagi-lagi Kejagung Bantah Politisasi Kasus Impor Gula Tom Lembong
Jeje Govinda
Politik Uang, 4 Paslon Pilkada KBB Desak Bawaslu dan KPU Diskualifikasi Jeje Ritchie-Asep Ismail
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
praperadilan tom lembong ditolak
PN Jakarta Selatan Tolak Praperadilan Tom Lembong, Hakim Beberkan Alasannya
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia