Syarat Sah Umur Hewan yang Bakal Jadi Hewan Kurban

Syarat Sah Umur Hewan Kurban
(Seekor Sapi Kurban Dikantor DKPP Kota Bandung saat Idul Adha Tahun 2024 (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bandung mengingatkan masyarakat untuk teliti dalam memilih hewan kurban yang akan dibeli. Hal tersebut terus digemborkan pihaknya guna edukasi pembeli jelang momen Idul Adha 2024.

Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan DKPP Kota Bandung, Wilsandi Saepuloh menyebut, setidaknya ada dua hal yang harus diperhatikan. Hewan kurban mesti dalam keadaan sehat dan layak.

“(Ciri-cirinya) ada dua. Sehat dan layak. Mulai dari sisi kelayakan jelas harus cukup umur, kemudian sehat. Nanti kita cek juga seluruh bagian tubuh sesuai pemeriksaan tim antimortem,” kata Wilsandi, Rabu (12/6/2024).

Selain itu, Wilsandi menambahkan, usia dari kedua hewan kurban tersebut, diantaranya domba minimal berusia satu tahun, sementara sapi mesti berusia minimal dua tahun.

Pihaknya pun memberikan saran kepada masyarakat yang akan membeli hewan kurban agar lebih efisien bisa memanfaatkan data dari hasil pemeriksaan DKPP Kota Bandung.

“Beli yang sudah kami kalungi sehat dan layak. Itu dipastikan sudah diperiksa tim DKPP. Bagian belakang kalung ada barcode bisa diakses lewat aplikasi E-Selamat,” ucapnya

Wilsandi mengatakan, nantinya akan muncul sejumlah data-data terkait hewan kurban yang akan diambil oleh calon pembeli. Data itu meliputi umur, status kesehatan, hingga asal hewan kurban tersebut.

BACA JUGA: Arti Mimpi Masak Daging Kurban Idul Adha

“Jadi tinggal melihat barcode. Termasuk ada fotonya juga. Jadi bakal sulit untuk kalung itu dipindah. Satu hewan kurban dan satu barcode,” ujarnya

“Jadi masyarakat nanti akan tahun kelayakan hewan. Ada data-data yang muncul memudahkan masyarakat untuk mengetahui statusnya,” tambahnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat