Liga 1 Mau Pakai VAR, Bojan Hodak Sebut Kabar Gembira

Ercik Thohir VAR
Ilustrasi VAR. (Foto: Media Sosial)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memberikan pandangan rencana penerapan teknologi Video Assistant Referee (VAR) di kompetisi Liga 1 2023/2024.
Menurut Bojan, hal itu adalah sebuah kabar bahagia untuk semua publik sepak bola Indonesia yang saat ini sangat menantikan adanya teknologi tersebut.
Pria asal Kroasia mengatakan penerapan teknologi VAR memang diperlukan untuk memaksimalkan bergulirnya kompetisi Liga 1 musim ini. Tak hanya itu keberadaan VAR juga akan menguntungkan banyak pihak, salah satunya membantu kinerja wasit di dalam lapangan.
Bojan menilai VAR juga akan menjadikan pertandingan jauh lebih adil karena wasit bisa meninjau ulang cuplikan video dari sebuah kejadian genting. Sehingga setiap keputusan wasit akan lebih bisa diterima oleh banyak pihak dengan adanya bukti dari cuplikan video.
“Tentu saja akan menjadi lebih baik, karena ini bisa membantu wasit membuat permainan menjadi lebih adil,” kata Bojan, Minggu (28/1/2024).
Sebagai informasi, penerapan VAR di kompetisi Liga 1 memang tengah dipersiapkan oleh federasi dan operator kompetisi. Termasuk menyiapkan sumber daya manusia guna memaksimalkan peran VAR melalui beberapa pelatihan untuk para wasit.
Bojan menambahkan penerapan VAR memang dirasa akan sedikit mengubah atmosfer jalannya pertandingan. Ia merasa VAR bisa saja merugikan timnya ataupun justru menguntungkan timnya.
Namun ia tak mempermasalahkan hal tersebut, mengingat keadilan di setiap pertandingan jauh lebih penting. Ia berharap teknologi tersebut bisa segera diterapkan agar semakin meningkatkan kualitas sepak bola Indonesia.
“Kadang VAR bisa menguntungkanmu dan bisa juga jadi merugikanmu. Tapi ini membantu supaya pertandingan menjadi lebih adil,” katanya.
(RF/Masnur)
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Program DAKOCAN
Cara Buat KIA pada Program DAKOCAN Lebih Mudah
Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Hibah, Pemkab Tasikmalaya Hargai Kinerja APH
Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Hibah, Pemkab Tasikmalaya Hargai Kinerja APH
F1: The Academy
Netflix Buat Serial F1 The Academy, Tayang Mei 2025!
AFC Naturalisasi
CEK FAKTA: AFC Larang Naturalisasi Pemain Belanda untuk Timnas Indonesia
tilang cadas pangeran
Polisi Kantongi Duit saat Tilang Pengendara di Cadas Pangeran, Bikin Malu Polres Sumedang!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.