BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Jerman sebagai tuan rumah EURO 2024, berhasil lolos ke babak perempat final setelah melibas Denmark di 16 besar. Berikut delapan momen penting dalam duel panas skuad Der Panzer versus Tim Dinamit.
Jerman tak memberi kesempatan Denmark di babak 16 besar dengan skor akhir 2-0 yang berlangsung pada Minggu (30/6/2024) pukul 02:00 WIB, di Stadion BVB.
Striker andalan Kai Havertz mengawali keunggulan Jerman melalui tendangan penalti pada menit 53′. Menyusul kemudian gelandang muda Jamal Musiala membobol gawang yang dikawal Schmeichel pada menit 68.
Kai Havertz dan Jamal Musiala menjadi penentu keberuntungan Jerman untuk menunjukkan kekuatan di perempat final.
Sementara ini, slot 8 besar sudah ditempati Swiss setelah berhasil menumbangkan tim raksasa Itali 2-0 pada laga pembuka 16 besar.
Berikut 8 Momen Penting pada Laga Jerman vs Denmark berdasarkan catatan UEFA:
- 8′ Sundulan Schlotterbeck melebar tipis
- 35′ Pertandingan ditangguhkan karena cuaca buruk
- 37′ Schmeichel membendung sundulan keras Havertz
- 45′ Neuer keluar jalur untuk menggagalkan serangan balik Højlund
- 53′ Havertz mengonversi penalti setelah handball
- 59′ Havertz menepis bola melebar dari kiper untuk menaklukkannya
- 66′ Neuer berdiri kokoh untuk menggagalkan tendangan Højlund
- 68′ Musiala dengan tenang mencetak gol ketiganya di final
BACA JUGA: Satu Hal yang Ditakutan Jerman dari Denmark di Babak 16 Besar EURO 2024
Ringkasan Pertandingan
Awan gelap mulai menyelimuti angkasa Dortmund ketika kick-off Jerman vs Denmark dimulai. 10 menit pertama sundulan Nico Schlotterbeck melebar tipis.
Joshua Kimmich serta Havertz menguji kesigapan Kasper Schmeichel, yang masih membuahkan pertanyaan kapan tuan rumah akan mencetak gol.
Denmark memang sudah menyiapkan cara menutup ruang dengan rapat. Saat cuaca cerah, tim asuh Kasper Hjulmand sempat menemukan celah.
Namun badai yang melanda pada menit ke-35 harus meredam peluang mereka. Kemudian, semua timpun terpaksa harus ditarik keluar.
Ketika cuaca kembali cerah dan pertandingan dilanjutkan, dominasi permainan beralih ke tim tuan rumah. Sundulan Havertz berhasil dihentikan Schmeichel dengan baik.
Memasuki babak kedua, gol Joachim Andersen sempat membuat Denmark kegirangan, tetapi sayangnya VAR menunjukkan dia dalam posisi offside, sehingga gol pun dianulir.
Beberapa saat kemudian handball sang bek Denmark membuat Havertz dapat mencetak gol dari titik penalti. Menyusul kemudian Jamal Musiala sukses menambah skor kemenangan di menit 68′.
(Aak)