6 Kuliner Legendaris Bandung yang Menyatu dengan Sejarah

Kuliner legendaris Bandung
(Serba Bandung)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kota Bandung populer dengan sebutan Paris van Java. Terkenal luas sebagai destinasi wisata dan pusat perbelanjaan yang menarik. Namun, tak hanya itu, Kota Kembang ini juga memiliki warisan kuliner yang tak ternilai. Kuliner legendaris Bandung ini telah menyatu dengan sejarah dan budaya kota ini. Sehingga berhasil membawa penikmatnya dalam perjalanan melintasi jejak-jejak kenangan yang tak terlupakan.

Toko Roti Sidodadi

Salah satu kuliner legendaris Bandung adalah Toko Roti Sidodadi. Berdiri sejak tahun 1954, toko roti ini telah menjadi bagian dari banyak kenangan para penikmatnya. Alamatnya di Jalan Otto Iskandardinata No.255, Astana Anyar, Kota Bandung. Toko ini buka setiap hari mulai pukul 10.30-15.00 WIB.

Roti-roti dari Sidodadi bukan sekadar makanan, melainkan juga potongan sejarah yang lekat dengan Bandung. Kue Carabikang adalah permulaan dari perjalanan kuliner ini, seiring waktu, roti menjadi fokus utama mereka. Setiap gigitan dari roti di sini membawa rasa tradisional yang otentik, karena pembuatannya secara manual dan tanpa bahan pengawet.

Berbagai variasi roti, seperti roti coklat, sosis, pisang, horn coklat, dan horn vanilla, membuat setiap pengunjung bisa menemukan favorit mereka. Kisaran harga roti di Sidodadi berkisar mulai dari Rp4.000 hingga Rp24.000.

Rasa Bakery & Cafe

Sejak tahun 1931, Rasa Bakery & Café telah memikat hati masyarakat Bandung dan para wisatawan dengan berbagai hidangan lezat. Alamatnya di Jalan Tamblong No.15. Waktu operasionalnya adalah setiap hari dari pukul 8.00 WIB hingga 22.00 WIB. Awalnya sebuah pabrik cokelat dan manisan Belanda, Rasa Bakery & Café kini menjadi tempat di mana cita rasa manis masa lalu tetap hidup.

Makanan Indonesia dan Western yang ada di sini mengingatkan kita pada akar sejarah yang tak terlupakan. Dalam perjalanan panjangnya, tempat kuliner legendaris Bandung ini telah berubah nama beberapa kali, sekarang lebih terkenal dengan sebutan PT. Rasa.

Berlokasi di Jalan Aceh No. 30, Rasa Bakery & Café membawa sentuhan modern pada interior klasiknya tanpa kehilangan warisan masa lalu.

Sumber Hidangan

Toko kuliner roti tua ini telah mengalirkan kelezatan dari tahun 1929. Pada zaman kolonial, tempat kuliner legendaris Bandung ini terkenal dengan nama Het Snoephuis dan merupakan restoran mewah. Saat ini, Sumber Hidangan telah menjadi saksi bisu dari berbagai perubahan dan kenangan yang menghiasinya.

Toko ini terletak di Jalan Braga No.20-22 dan tetap setia membuka pintunya dari Senin hingga Sabtu mulai pukul 9.30 WIB hingga 15.30 WIB. Setiap roti dan es krim yang dihidangkan masih mengandung esensi resep klasik dari masa lalu. Sentuhan masa lalu masih terasa dalam tiap suapan, mengajak kita merasakan cita rasa yang dulu pernah dinikmati.

Roti Gempol

Toko Roti Gempol, yang sudah ada sejak tahun 1958, menjadi tempat yang tak terpisahkan dari perjalanan kuliner Bandung. Terletak di Jalan Gempol Wetan No.14, Citarum, toko ini menawarkan pengalaman roti panggang dengan berbagai macam isian dan selai.

Tersedia varian isian seperti asin, manis, spesial, dan komplit, membuat setiap kunjungan menjadi petualangan rasa. Baik untuk dinikmati seorang diri atau bersama-sama, Roti Gempol membawa pengalaman yang tak terlupakan. Jangan lupa untuk membawa pulang roti tawar mereka sebagai oleh-oleh.

Bandoengsche Melk Centrale

Dengan akar sejak tahun 1928, Bandoengsche Melk Centrale (BMC) tak hanya sekadar toko, melainkan warisan budaya yang mencerminkan banyak ragam makanan dan minuman. Terletak di Jalan Aceh No. 30, BMC membawa nuansa yang khas dan beragam dalam setiap hidangan yang disajikan.

Kuliner legendaris Bandung ini ada beragam hidangan Indonesia, Asia, dan Western yang tersuguhkan di BMC menciptakan harmoni rasa yang menggoda lidah. Interior klasik dengan sentuhan modern menghadirkan suasana yang unik dan tak terlupakan, menjadikan BMC sebagai surga bagi pecinta kuliner dengan berbagai selera.

Braga Permai

Sebagai penutup perjalanan kuliner legendaris, Braga Permai merupakan kuliner legendaris Bandung. Berdiri hampir selama 100 tahun. Terletak di Jalan Braga No.58, Sumur Bandung, tempat ini tidak hanya sekadar menghidangkan makanan lezat, melainkan juga menghadirkan pengalaman bersejarah yang tak tergantikan.

BACA JUGA: 6 Tempat Belanja Murah Bandung yang Ramah Kantong

Interior restoran ini memancarkan nuansa klasik dengan sentuhan modern, membawa kita kembali ke masa lalu dengan setiap detailnya. Kursi bergaya klasik, rak kayu, dan menu dalam Bahasa Belanda menjadikan perjalanan makan di sini sebagai pengalaman yang tak hanya memanjakan lidah, tetapi juga pikiran.

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dennis Lim
Profil dan Biodata Yunda Faisyah Istri Pendakwah Dennis Lim
Sistem Keamanan Siber
Mengapa Sistem Keamanan Siber yang Komprehensif Penting untuk Bisnis Modern
Daftar Top Skor Euro 2024
Daftar Top Skor Euro 2024, Jamal Musiala Koleksi 3 Gol
Download Foto Slide TikTok
Cara Download dan Membuat Foto Slide di TikTok
Download Foto Slide TikTok
Cara Download Foto Slide TikTok ke Tanpa Aplikasi Tambahan
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia
kanye west
Kanye West Digugat Akibat Sebut Pekerja Sebagai "Budak Baru"
Hasil Prancis vs Belgia
Hasil Babak 16 besar Euro 2024 Prancis vs Belgia, Skor Tipis 1-0