6 Cara Mencairkan Gift TikTok

Mencairkan Gift TikTok
Ilustarasi

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Bagaimana cara mencairkan gift TikTok? Ikuti petunjuknya dalam  artikel ini.

TikTok telah menjadi wadah utama bagi para kreator dalam mengekspresikan kreativitas digital mereka.

Namun, platform ini bukan hanya tempat untuk berbagi konten kreatif, TikTok juga membuka peluang finansial melalui fitur “Gifts” dan dapat mencairkan Gift dengn mudah.

Apa itu Gift TikTok?

Gift TikTok adalah bentuk hadiah virtual yang diberikan oleh penonton kepada kreator TikTok selama sesi live streaming sebagai bentuk apresiasi.

Mengutip dari Umsu bahwa hadiah atau Gift dapat diuangkan oleh kreator. Begini cara mudah cairkan gift TikTok.

Harga dan Jenis Gift TikTok

Gift TikTok memiliki nilai yang terukur dalam koin, dengan setiap koin setara dengan Rp 250.

Berikut adalah beberapa jenis gift beserta harganya:

  • Gift Mawar: 1 koin (Rp 250)
  • Gift Selamat Pagi: 399 koin (Rp 99.750)
  • Gift Jet Pribadi: 4888 koin (Rp 1.222.000)
  • Gift TikTok Universe: 34999 koin (Rp 8.749.000)

Syarat Mencairkan Gift TikTok

Sebelum memulai proses mencairkan gift, pastikan telah memenuhi syarat-syarat berikut:

  1. Bergabung dalam program “Creator Next.”
  2. Gift yang tersedia di lokasi.
  3. Sudah cukup umur (18 tahun).
  4. Memiliki minimal 1000 pengikut dan akun aktif setidaknya 30 hari.
  5. Akun TikTok memiliki reputasi baik dan mematuhi panduan komunitas serta ketentuan layanan TikTok.
  6. Tidak berlaku untuk akun bisnis.

Cara Mencairkan Gift TikTok

Setelah memastikan memenuhi semua syarat, berikut adalah langkah-langkah cara mencairkan gift:

  1. Buka aplikasi TikTok.
  2. Pilih menu profil di pojok kanan bawah.
  3. Klik tiga garis di kanan atas, lalu pilih “Pengaturan dan Privasi.”
  4. Pilih “Saldo” dan lanjutkan ke “Pendapatan Gift.”
  5. Klik “Tarik Uang” dan masukkan nomor rekening bank pribadi, DANA, atau PayPal.
  6. Klik “Tarik Uang Sekarang” dan ikuti petunjuk yang muncul.

BACA JUGA : Cara Menambahkan Watermark Video TikTok Agar Konten Tidak Diambil Orang

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru

Jangan lupa untuk selalu memeriksa daftar harga terbaru di aplikasi TikTok, karena harga dapat bervariasi di tiap akun.

Berikut adalah daftar harga gift TikTok terbaru, diukur dalam koin TikTok:

  • Gift Panda: 5 koin (Rp 1.250)
  • Gift Parfum: 20 koin (Rp 5.000)
  • Gift Donat: 30 koin (Rp 7.500)
  • Gift Tambang Emas: 1000 koin (Rp 250.000)
  • Gift Kastil Fantasi: 20000 koin (Rp 5.000.000)

Mencairkan Gift TikTok: Incentif bagi Kreator

Dengan mengikuti panduan ini, kreator dapat dengan mudah mencairkan gift menjadi uang tunai, memberikan insentif bagi mereka yang berkontribusi pada konten kreatif.

Proses ini tidak hanya memberikan penghasilan, tetapi juga memotivasi kreator untuk terus berinovasi.

Demikian informasi tentang cara mencairkan Gift TikTok semoga bermanfaat!

 

(Hafidah/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat