37 Warga Makasar Dikonfirmasi Menjadi Jemaah Haji Ilegal

Jemaah haji Ilegal
Jemaah haji Ilegal. ilustrasi (istockphoto)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Sekretaris Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Makassar, Ikbal Ismail mengonfirmasi bahwa 37 warganya yang menjadi jemaah haji ilegal telah ditangkap oleh petugas Askar Arab.

Ikbal menerangkan, 37 warga makasasar yang tertangkap di Madinah tersebut, terdiri dari 16 orang perempuan dan 21 orang laki-laki.

Namun, Ia juga masih menunggu konfirmasi dari otoritas Arab Saudi untuk memastikan apakah semua 37 orang tersebut memang warga Makassar atau tidak.

“Ini masih kita tunggu apakah mereka itu dibawa oleh PPIHU resmi atau tidak. Kami masih terus berkoordinasi dengan Pusat dan pihak otoritas Arab Saudi untuk selanjutnya,” kata Ikbal, di Makasar, mengutip RRI, pada Selasa (3/6/2024).

Ia mengungkapkan bahwa pihaknya saat ini masih berkoordinasi dengan Kemenag RI dan kedutaan di Arab Saudi.

Ikbal menjelaskan bahwa 37 warga Makassar yang tertangkap di Madinah masuk melalui Doha, Qatar, kemudian melanjutkan perjalanan dengan bus ke Riyadh, Arab Saudi.

Dalam perjalanan menuju Madinah, Askar Saudi Arabia menahan para jamaah tersebut dan memeriksa semua kelengkapan dokumen administrasi, termasuk visa haji mereka.

BACA JUGA: Waduh, Garuda Indonesia Lamban Terbangkan Jemaah Haji Sudah Puluhan Kali!

“Diperiksa semuanya dan karena visa hajinya tidak resmi, maka jamaah ditahan sementara. Bahkan semuanya itu menggunakan gelang haji palsu yang menjadi penanda jamaah haji Indonesia,” ucap Ikbal yang juga Kabid PPIH Kemenag Sulsel itu.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat