300 UMKM Dapat Sertifikasi Halal dan Uji Mutu dari Disdagin Kota Bandung

300 UMKM Dapat Sertifikasi Halal dan Uji Mutu
300 UMKM Dapat Sertifikasi Halal dan Uji Mutu dari Disdagin Kota Bandung.(Foto: Rizky Iman/Teropongmedia.id).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung menyerahkan ratusan sertifikat halal dan uji mutu kepada para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Kepala Disdagin Kota Bandung Elly Wasliah merinci, ada sebanyak 200 pelaku UMKM yang mendapat sertifikat halal. Lalu ada kurang 100 pelaku UMKM yang mendapat sertifikat uji mutu.

“Kita juga memberikan fasilitas standar nasional Indonesia (SNI) sebanyak tiga orang. Lalu kita memberikan 100 sertifikat desain kemasan, dan tadi langsung ditampilkan. Terakhir sertifikat desain bagi pelaku fesyen untuk 12 orang,” kata Elly Wasliah, Rabu (1/11/2023).

BACA JUGA: Harga Makin Liar, Disdagin Kota Bandung Segera Gelar Operasi Pasar Beras

Menurut Elly, pelaku UMKM yang mendapat sertifikat halal, uji mutu, desain kemasan dan desain fashion merupakan pendatang baru. Tetapi bagi pelaku UMKM desain fashion, berangkat dari basic.

“Sertifikat uji mutu produk akan sangat penting saat produk itu masuk ke toko-toko swalayan. Karena harus ada batas kadaluarsa dan kandungan-kandungannya. Maka kita berikan fasilitas uji mutu,” ucapnya.

Tak hanya itu, kaya Elly pelaku UMKM di bawah naungan Disdagin Kota Bandung terhitung cukup banyak dengan menyandang predikat ‘naik kelas’. Mereka tidak hanya memasarkan di kawasan Bandung Raya.

“Ada juga UMKM binaan kita yang sudah diminta untuk menjadi narasumber di salah satu acara. Tidak hanya di kawasan Bandung Raya, tetapi produk mereka sudah masuk ke area Jabodetabek bahkan ke Jawa Tengah. Total sertifikat halal dari 2017 sudah mencapai 1.700,” ungkapnya.

 

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi menari
Menilik 5 Manfaat Hobi Menari!
ciri khas makanan sunda
Penasaran Ciri Khas Makanan Sunda Apa Saja? Simak Penjelasannya
game manajer sepak bola - unplash
Rekomendasi 5 Game Pelatih Sepak Bola Paling Seru di Android
bahaya Sepeda Listrik
Waspadai 5 Potensi Bahaya Sepeda Listrik yang Sedang Digandrungi
sayuran racun tubuh
Rekomendasi 7 Jenis Sayuran Pembuang Racun Tubuh
Berita Lainnya

1

Gaji Staff dan Dosen Universitas Bandung Terlambat, Ini Alasan Ketua YBA

2

LLDIKTI Jabar Angkat Bicara Soal Polemik Universitas Bandung

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Viral HMPV: Ketahui Penyebab Infeksi Saluran Pernapasan dan Pencegahannya

5

7 Jenis Sayuran Penurun Berat Badan
Headline
IMG_4314
Universitas Bandung Bakal Jual Gedung Rp25 Miliar untuk Tutupi Tunggakan Gaji Dosen dan Staff
YBA
Gaji Staff dan Dosen Universitas Bandung Terlambat, Ini Alasan Ketua YBA
seleksi pppk diperpanjang
Pendaftaran Seleksi PPPK Diperpanjang Sampai 15 Januari
Ayah Baim Wong
Johnny Djaelani, Ayah Baim Wong Meninggal Dunia di Usia 78 Tahun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.