30 Pemain Timnas Indonesia U17 Segera Jalani TC di Spanyol dan Qatar Jelang Piala Asia U17 2025

Indonesia vs Australia
Timnas Indonesia U17 (Instagram Erick Thohir)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Timnas Indonesia U17 akan menjalani pemusatan latihan di Spanyol dan Qatar pada 15 September hingga 9 Oktober 2024.

Pemusatan latihan ini untuk persiapan Timnas Indonesia U17 yang akan bertanding di kualifikasi Piala Asia U17 2025 di Kuwait pada 19-27 Oktober 2024.

Timnas U17 Indonesia akan menghadapi Kuwait, Australia dan Kepulauan Mariana Utara.

“Semangat Indonesia,” demikian tulis Ketua Umum PSSI, Erick Thohir di media sosial pribadinya, dikutip Senin (16/9).

Kekuatan Tim U17 Indonesia semakin sempurna setelah pemain berdarah Indonesia – Australia, Mathew Baker bergabung bersama teman-temannya di pemusatan latihan (TC) Tim U17 Bali belum lama ini.

Pemain kelahiran 13 Mei 2009 bernama lengkap Mathew Sitorus Baker. Dari namanya, dapat dipastikan bahwa Mathew berdarah Batak, Sumatera Utara, titisan dari ibunya. Sementara darah Australia diturunkan dari sang ayah.

Indonesia sempat dihebohkan dengan sikap Federasi Sepak Bola Australia yang memanggil Matthew Baker untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) Tim U17 Australia. Matthew Baker sendiri saat ini tercatat sebagai pemain muda Melbourne City U18.

Namun beberapa waktu lalu, Matthew Baker masuk dalam skuad inti Tim U16 Indonesia di ajang Piala AFF U16 2024, yang berhasil membawa Garuda Muda menempati posisi ketiga.

Menjadi “rebutan” Australia dan Indonesia, pemain bek kiri itu akhirnya memutuskan untuk menjadi pembela Timnas Indonesia.

Baker mulai bergabung dengan rekan-rekan satu timnya di TC Bali pada Senin (19/8/2024). Baker mengaku sangat antusias kembali bergabung dengan teman-temannya yang lain di tim U17 Indonesia.

Bahkan ia tak sabar ingin latihan dan membangun progres positif bersama pasukan Garuda Muda.

“Saya senang bisa bergabung kembali dengan tim, bersama teman-teman yang lainnya juga. Selalu antusias bisa kembali dalam lingkungan yang bagus ini, saya sangat bersemangat dan gembira bisa berprogres positif bersama rekan-rekan satu tim lainnya,” ungkap Baker dalam keterangan resmi PSSI, Selasa (20/8).

BACA JUGA: Tim U17 Indonesia Bersiap Lawan India, 3 Pemain Dipulangkan

Kehadiran Baker semakin menambah kekuatan tim dan melengkapi lini belakang tim U17 yang akan berhadapan dua kali dengan India di laga uji coba.

Terpenting, Tim U17 Indonesia tengah mempersiapkan diri menghadapi babak kualifikasi Piala Asia U17 2025 untuk menuju Piala Dunia U17 2025.

Laga uji coba melawan India dijadwalkan pada tanggal 25 dan 27 Agustus 2024. Lanjut, Garuda Muda akan tampil pada Kualifikasi Piala Asia U17 di Kuwait pada 19-27 Oktober 2024. Dalam ajang tersebut, Indonesia berada di grup G bersama Australia, Kuwait dan Kepulauan Mariana Utara.

Pada babak Kualifikasi Piala Asia U17 2025 nantinya ada 10 juara grup dan lima runner-up terbaik akan melaju ke putaran final bersama tuan rumah Arab Saudi yang digelar di Saudi pada tanggal 3-20 April 2025.

“Saya berharap dengan tim ini, bisa sukses di kualifikasi Piala Asia U-17 dan menjadi pemimpin klasemen grup, kemudian bisa bermain di Piala Dunia U-17 tahun depan. Terdekat adalah bisa mencuri kemenangan saat kami dua kali berhadapan dengan India di laga uji coba,” ujar Baker.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Transfer Palsu
Tindak Pidana Transfer Palsu di Pondok Indah Mall Berakhir Damai
Muhamad Yani
Kisah Inspiratif Perjalanan Muhamad Yani, Lelah di Jalan, Bangkit di Harvard!
Mayat terlilit lakban
Geger! Warga Temukan Mayat Wanita Terlilit Lakban di Kamar Kos Ciamis
prabowo reshuffle kabinet
Jelang Setengah Tahun Prabowo Memimpin, Rocky Gerung: Waktunya Reshuffle Kabinet!
sirkus OCI
Dugaan Eksploitasi Sirkus OCI, Legislator Minta Polisi Usut!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

4

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

5

Menteri PU Bubarkan Satgas Pembangunan IKN, Ada Apa?
Headline
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
sengketa lajan sekolah smansa
SMANSA Bandung Terancam Kehilangan Lahan, PTUN Menangkan PLK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.