2 Jembatan di Bogor Ambrol Diterjang Arus Sungai Cidurian

jembatan
(web)

Bagikan

BOGOR,TM.ID : Staf Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor Jalaludin mengatakan, dua jembatan di Desa Kalongsawah, Jasinga, mengalami kerusakan akibat terbawa arus Sungai Cidurian.

“Satu jembatan penghubung Kampung Parungsapi-Kampung Silogak, dan satu jembatan lagi penghubung Kampung Petey-Kampung Kalongdagul,”kata Jalaludin di Bogor, Selasa (25/4/2023).

Ia menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi pada Senin (24/4/2023) petang saat aliran Sungai Cidurian meluap lantaran hujan deras dengan durasi yang lama. Luapan air sungai bahkan merendam rumah-rumah dengan ketinggian 30 centimeter hingga 60 centimeter.

Sedikitnya ada 28 unit rumah terendam banjir di Kampung Parungsapi. Kemudian, tiga unit rumah mengalami kerusakan tembok mengakibatkan delapan jiwa mengungsi di Kampung Petey. Lalu, 17 unit rumah terendam menyebabkan sembilan iwa mengungsi di Kampung Kalongdagul.

“Di Kampung Silogak, kondisi terisolir karena jembatan terputus dan untuk jalur alternatif lain masih belum bisa dilalui,” ujarnya.

BACA JUGA: BPBD: Belum Ada Laporan Korban Jiwa dan Kerusakan Gempa M 6,9 Sumbar

Selain di Jasinga, bencana alam akibat hujan deras juga terjadi di beberapa kecamatan lainnya, seperti tanah longsor di Desa Sukajaya Kecamatan Tamansari dan Desa Purasari Kecamatan Leuwiliang.

Kemudian banjir dan pohon tumbang di Desa Harkatjaya Kecamatan Sukajaya, Desa Sadeng Kecamatan Leuwisadeng, dan Desa Cigudeg Kecamatan Cigudeg.

Jalaludin menyebutkan, banjir mulai surut pada menjelang tengah malam. BPBD Kabupaten Bogor kemudian melakukan koordinasi dengan aparat desa, serta memberikan imbauan kepada masyarakat di sekitaran sungai untuk melakukan evakuasi mandiri jika kembali terjadi hujan deras.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Chery lepas
Chery Kenalkan Merek Lepas, Ada Kaitan dengan Indonesia?
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
Program DAKOCAN
Program DAKOCAN Pemkab Cirebon, 420 Ribu KIA Telah Dicetak
Pelaku penipuan online
Sindikat Penipuan Online di Sidrap Terbongkar, 40 Pelaku Ditangkap Kodam XIV/Hasanuddin
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.