13 Pendaki Tersesat di Gunung Gede Pangrango Ditemukan Selamat

13 Pendaki Tersesat di Gunung Gede Pangrango
Gunung Gede Pangrango (Tangkapan Layar IG: @pesona.indonesia)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Tim SAR gabungan telah menemukan 13 pendaki yang dilaporkan tersesat di kawasan Taman Nasional Gunung Gede-Pangrango (TNGGP). Mereka berhasil ditemukan dalam kondisi selamat.

“Alhamdulillah, kami sudah bertemu dengan teman-teman. Mereka selamat,” kata Staf Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor Jalaludin dikutip, Senin (29/1/2024).

Belum diketahui secara pasti lokasi ditemukannya ke-13 orang tersebut. Saat ini, mereka sedang dievakuasi oleh tim SAR gabungan.

BACA JUGA: Tips Memilih Sepatu Hiking yang Berkualitas

“Mereka dibawa ke bawah pintu masuk,” tuturnya.

Sebelumnya, sebanyak 13 pendaki itu dilaporkan hilang, Sabtu 27 Januari 2024. Mereka diduga naik via jalur Kulah Dua di wilayah Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor.

“Mereka berangkat ke puncak Gunung Pangrango via jalur ilegal atau membuka jalur sendiri,” kata Jalaludin.

Salah satu dari rombongan memberi kabar kepada anaknya rombongan mereka tersesat. Rombongan pun terpisah menjadi dua grup saat menuju petilasan.

“Satu grup terdiri dari 10 orang dan satu grup lagi terdiri dari 3 orang di luar komunikasi rombongan tersebut,” katanya.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
ijazah palsu jokowi (4)
Isu Ijazah Palsu Jokowi, Pakar: Mau Tidak Mau, Jalan Pembuktian Hanya Pengadilan
Ketua yayasan rudapaksa anak
Ketua Yayasan Panti di Batam Rudapaksa Anak di Bawah Umur Hingga Melahirkan
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.