10 Wakil Indonesia Siap Berlaga di Macau Open 2024, Dua Pasangan Unggulan Absen

Macau Open 2024
Japan Open. (Instagram/pbsibadminton.ina)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Sebanyak 10 wakil Indonesia akan berjuang pada ajang Macau Open 2024 yang digelar di Macao East Asian Games Dome pada 24-29 September 2024.

Turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 300 ini akan menjadi kesempatan penting bagi para pemain Indonesia untuk kembali menunjukkan kemampuan mereka di kancah internasional.

Dari sektor ganda putra, pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin akan melanjutkan perjuangan mereka setelah terhenti di babak semifinal China Open 2024 pekan lalu.

Namun, kali ini mereka harus langsung menghadapi rekan sesama Indonesia, Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, di babak pertama.

BACA JUGA: PBSI Tuntut Akuntabilitas BWF di Olimpiade Paris 2024

Asisten pelatih ganda putra, Thomas Indratjaja, mengungkapkan, performa Fikri/Daniel telah menunjukkan peningkatan yang signifikan, meskipun masih perlu waktu untuk mencapai konsistensi lebih tinggi.

“Mereka sudah cukup baik di China Open, bersaing dengan pasangan yang lebih berpengalaman dan peringkat lebih tinggi. Namun, mereka masih perlu memperbaiki kekompakan dan chemistry di lapangan,” ujar Thomas di Jakarta, dikutip Senin (23/9/2024).

Sementara itu, dua pasangan unggulan Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, absen dari turnamen ini.

Kondisi Fajar/Rian disebut masih belum maksimal, namun tim pelatih berharap mereka bisa segera kembali ke performa terbaik untuk mengamankan tiket ke World Tour Finals.

Di sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie juga absen di turnamen ini. Sebagai gantinya, PBSI mengirimkan dua pemain muda, Alwi Farhan dan Yohanes Saut Marcelyno, untuk bersaing di Macau Open.

Pelatih tunggal putra Indonesia, Irwansyah, memberikan evaluasi positif terhadap performa Ginting dan Jonatan meskipun belum mencapai hasil maksimal di China Open dan Hong Kong Open 2024.

“Walaupun belum juara, saya cukup puas dengan penampilan mereka setelah Olimpiade. Semangat dan motivasi mereka sudah kembali, namun mereka masih perlu mengatasi tekanan saat berada di posisi sulit,” jelas Irwansyah.

Macau Open 2024 akan disiarkan secara langsung dan gratis melalui kanal YouTube BWF TV, sehingga para penggemar bulu tangkis di seluruh dunia dapat menyaksikan perjuangan para pemain Indonesia dalam meraih prestasi di turnamen ini.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lirik Gandrung Naek tokecang - Puspa Karima
Lirik Gandrung Naek Tokecang - Puspa Karima
polres cianjur, perang sarung
Polres Cianjur Siapkan Tim Khusus Patroli Siber, Cegah Perang Sarung dan Tawuran
sering kencing setelah sahur
Sering Kencing Setelah Sahur? Cek Penyebabnya!
harga bbm pertamina shell
Harga BBM Shell, Pertamina dan BP AKR Awal Maret 2025, Pilih yang Konsumtif!
Pelecehan verbal Driver Taksi Online
Perempuan 16 Tahun Jadi Korban Pelecehan Driver Taksi Online
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Antasena ITS Team Buat Mobil Berbahan Bakar Hidrogen dan Raih 4 Juara Sekaligus di Qatar

4

Sukatani Tolak Jadi Duta Polri, Akui Diintimidasi!

5

Muhammadiyah Dinobatkan Jadi Ormas Islam Terkaya di Dunia
Headline
2 Orang Meninggal di Puncak Cartenz Papua
2 Orang Meninggal di Puncak Cartenz Papua, Fiersa Besari Ikut dalam Pendakian, Ini Kronologi
susu kecoak
Tren Superfood! Susu Kecoak 3 Kali Lebih Bergizi dari Susu Sapi
muhammadiyah ormas
Muhammadiyah Dinobatkan Jadi Ormas Islam Terkaya di Dunia
band sukatani intimidasi
Sukatani Tolak Jadi Duta Polri, Akui Diintimidasi!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.