10 Menu Buka Puasa Paling Diminati, Menu Favoritmu Ada?

menu buka puasa
(Unsplash)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Ramadan adalah bulan yang penuh berkah bagi umat Muslim di seluruh dunia. Di Indonesia, momen berbuka puasa selalu dirayakan dengan penuh sukacita dan kebersamaan. Salah satu tradisi yang paling dinantikan adalah memilih menu buka puasa yang lezat dan menyehatkan.

Untuk membantu memeriahkan suasana, kami telah merangkum beberapa resep menu buka puasa yang paling diminati, lengkap dengan petunjuk cara pembuatannya. Dari hidangan berat hingga takjil manis, ada banyak pilihan untuk menjadikan buka puasa lebih spesial.

Menu Buka Puasa Paling Diminati

menu buka puasa
(Pixabay)

Berikut daftar menu buka puasa yang banyak peminatnya. Kira-kira ada favoritmu apa tidak?

1. Semur Tahu Kentang Daging

Menu buka puasa yang pertama ini minim minyak goreng, kamu bisa memasak dengan isian seperti potongan kentang dan daging. Tidak hanya itu saja, kamu bisa menambahnya dengan potongan tahu putih agar lebih bervariasi.

2. Resep Capcay Sayur Sederhana

Capcay sayur bisa kamu siapkan dengan mudah menggunakan bahan sederhana seperti wortel, kembang kol, sawi putih, potongan ayam, bawang merah, bawang putih, dan merica. Makanan buka puasa sehat yang satu ini terasa enak kamu santap bersama dengan nasi hangat.

3. Es Buah 5 Bahan

Selanjutnya es buah 5 buah yang merupakan salah satu menu buka puasa paling simpel. Terdiri dari beragam buah yang kemudian disiram dengan kuah manis dari gula atau sirup.

Kamu juga bisa menggunakan potongan bahan seperti pisang, pepaya, apel, air jeruk nipis, sirup jeruk, dan es batu.

4. Tempe Mendoan Daun Jeruk

Tempe mendoan jadi salah satu menu buka puasa favorit banyak orang. Umumnya, tempe mendoan diiris tipis dan lebar kemudian digoreng dengan tepung. Cocok untuk takjil dengan minuman hangat sebagai pendampingnya.

5. Resep Ikan Kembung Acar Kuning

Ikan kembung digoreng dan disajikan dengan kuah acar kuning sangat lezat kamu santap saat buka. Makanan satu ini terbuat dari bawang merah, bawang putih, cabai merah, kunyit, jahe, dan bumbu lainnya. Kuah bumbu kuningnya terbuat dari bahan seperti kunyit, ketumbar, kemiri, dan jahe.

6. Ayam Goreng Ungkep

Menu buka puasa kamu hari ini bisa dengan membuat ayam goreng ungkep. Ayam goreng ungkep ini terbuat dari bahan ayam kampung, daun salam, serai, gula merah, lengkuas, air kelapa, bawang merah, bawang putih, ketumbar, dan kunyit.

Ayam bisa kamu ungkep sampai empuk dan bumbu meresap, lalu goreng sampai matang kekuningan.

BACA JUGA: 4 Resep Menu Buka Puasa Anak Kos, Tetap Gampang dan Simpel!

7. Telur Balado 

Resep lauk praktis untuk buka puasa ini hanya membutuhkan dua langkah memasak. Pastikan telur sudah kamu rebus hingga matang sebelumnya.

Telur rebus juga bisa kamu goreng terlebih dahulu, tetapi pastikan untuk menggorengnya dalam minyak panas agar hasilnya tidak keriput.

8. Resep Sop Sayur Rumahan

Meskipun kamu memasak tanpa daging ayam, rasa sop tetap lezat dengan penggunaan kaldu yang terbuat dari tulang ayam, wortel, daun bawang, dan seledri. Cara memasak sop ini cukup mudah, umumnya tidak memerlukan banyak minyak goreng.

9. Soto Ayam Ambengan

Soto ayam ambengan khas Surabaya, Jawa Timur, memiliki banyak penggemar bahkan di luar kota asalnya. Salah satu ciri khasnya adalah kuah kaldu bening berwarna kuning dengan tambahan koya, memberikan cita rasa gurih dan segar yang khas. Menu satu ini sangat menarik untuk kamu coba loh.

10. Kolak Biji Salak Kenyal

Kolak biji salak adalah salah satu takjil favorit yang sering ada di pasar Ramadhan. Bahan utamanya adalah biji salak yang terbuat dari berbagai jenis ubi, seperti ubi kuning, merah, maupun ungu.

Jadi menu buka paling favorit menurutmu yang mana? Menu tersebut bisa kamu jadikan referensi untuk buka puasa nanti. Semoga artikel ini bisa membantumu, terima kasih telah membacanya. Kamu bisa menemukan resep menu lainnya di artikel berikutnya!

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Masa tenang pilkada 2024
Sambut Masa Tenang Pilkada, RK Pilih Wisata Kuliner Bareng Istri
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan
Atletico Madrid Naik Peringkat Dua
Tekuk Perlawanan Alaves 2-1 Atletico Madrid Naik Peringkat Dua