Yasin Limpo Mundur, Kader Nasdem di Kabinet Jokowi Sisa 1

Penulis: Saepul

yasin limpo
foto Instagram/@syasinlimpo)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Dewan Pakar Partai Nasdem, Syahrul Yasin Limpo resmi mengundurkan diri sebagai Menteri Pertanian (Mentan) kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pengunduran diri Yasin Limpo menandakan satu Kader Nasdem menjadi tersisa satu orang dalam Kabinet Indonesia Maju Presiden Jokowi.

Seperti diketahui, awalnya ada tiga menteri asal Nasdem yang bergabung dengan Kabinet Indonesia Maju, yaitu Mentan Syahrul Yasin Limpo, Menkominfo Johnny G Plate, dan Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar.

Namun, jumlah menteri yang berasal dari Nasdem semakin berkurang. Pertama Johnny G Plate harus digantikan karena tersandung kasus korupsi proyek BTS pada 17 Mei 2023.

BACA JUGA: Surat Undur Diri Mentan Syahrul Yasin Limpo Segera Diserahkan ke Presiden

Johnny diberhentikan oleh Jokowi usai tiga hari penetapan tersangka dan jabatannya digantikan oleh Budi Arie sebagai Menkominfo.

Kemudia, Syahrul Yasin Limpo yang menyatakan mundur sebagai Mentan.  Pengunduran Yasin Limpo dikarenakan setelah  KPK menyelidiki pemerasan terkait jabatan, penerimaan gratifikasi, dan dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU) di Kementan.

Yasin Limpo sempat tidak diketahui keberadaannya usai menjalani kunjungan kerja ke Spanyol Italia dengan rangka menghadiri forum Global Conference on Sustainable Livestock Transformation yang diadakan FAO.

Yasin Limpo diharuskan kembali ke Indonesia setelah kunjungannya tersebut, pada 1 Oktober. Akan tetapi, ia baru pulang ke tanah air pada Rabu (4/10/2023).

“Saya sudah menerima laporan daripada Bung Syahrul. Atas nama DPP saya menyatakan segera menghadap Presiden, sampaikan surat pengunduran diri sebagai Menteri Pertanian,” ucap Surya Paloh di NasDem Tower, Kamis (5/10/2023).

 

(Saepul/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
prabowo tak maju pilpres 2029
Prabowo Tegaskan Tak Maju Pilpres 2029 Jika Kinerjanya Gagal
12 Sekolah Garuda Transformasi Dipastikan Mulai Jalan Tahun ini
12 Sekolah Garuda Transformasi Dipastikan Mulai Jalan Tahun ini
pelantikan paus LEO XIV
Misa Pelantikan Paus Leo XIV Digelar Hari Ini di Vatikan
th
Jasmine Paolini Jadi Petenis Italia Pertama Juara di Roma Sejak 1985
Liverpool
Setelah Kepergian Trent, Liverpool Resmi Datangkan Jeremie Frimpong
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Crystal Palace vs Manchester City Final FA Cup 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
Crystal Palace
Crystal Palace Juara Piala FA 2024/25, Eberechi Eze Jadi Pahlawan
Enea Bastianini MotoGP Indonesia 2024
Pramac Yamaha Incar Enea Bastianini, Jack Miller & Oliveira Masih Jadi Pertimbangan
Timnas Indonesia
Hati-Hati! Ini Link Resmi Beli Tiket Timnas Indonesia vs Tiongkok di GBK
Menkes Sebut Gaji Rp15 Juta Lebih Pintar dan Sehat Dibanding Gaji Rp5 Juta?
Menkes Sebut Gaji Rp15 Juta Lebih Pintar dan Sehat Dibanding Gaji Rp5 Juta?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.