Yamaha Lexi LX 155 Baru Dijual di Indonesia, Pakai Mesin Terbaru Minim Vibrasi!

yamaha lexi lx 155
Ilustrasi (Yamaha)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: PT Yamaha Indonesia Motor Manufactring (YIMM) merilis skutik terbaru untuk mengisi pasar keluarga Maxi, yakni Lexi LX 155 di Jakarta Selatan, Jumat (12/01/2024). Dengan adanya line up terbaru mengisi line up Maxi, produksi Lexi 125 dihentikan sementara.

Presiden Direktur & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, Dyonisius Beti menerangkan, skutik terbaru ini berbeda dengan rilisan lima tahun lalu.

“Skutik ini juga telah menggunakan mesin Blue Core 155cc VVA generasi terbaru yang lebih minim vibrasi dan gesekan sehingga membuat akselerasi dan performa motor menjadi lebih bertenaga serta responsif,” ujar Dyonisius Beti dalam konferensi persnya, Jumat (12/1/2023).

BACA JUGA: Yamaha Bocorkan Motor Baru di Indonesia, Line Up Maxi Terbaru?

Meskipun platformnya tetap, Yamaha Lexi LX 155 menampilkan desain baru yang mengusung lampu LED pada bagian depan dan belakang. Keberanian menggunakan blue lense berbentuk V-Lines pada lampu depan memberikan kesan premium yang lebih menonjol.

Yamaha Lexi LX 155 Pakai Mesin Blue Core 155 cc

yamaha lexi lx (2)
Ilustrasi (Yamaha)

Lexi LX 155 tidak hanya tampil cantik, tetapi juga membawa performa handal. Menggunakan mesin Blue Core 155 cc generasi terbaru, motor ini mengalami pembaruan pada design camshaft, piston, head, dan jalur oli, menghasilkan performa lebih baik dengan minim gesekan dan vibrasi.

Mesin ini mampu mengeluarkan tenaga maksimum sebesar 11.3 kW di 8000 rpm dan torsi maksimum sebesar 14.2 Nm pada 6500 rpm. Teknologi VVA (Variable Valve Actuation), SOHC, 4 valve, dan liquid cooled semakin menegaskan bahwa Lexi LX 155 siap memberikan pengalaman berkendara yang optimal.

Fitur-fitur canggih menjadi keunggulan Yamaha Lexi LX 155. Suspensi tunggal sub tank suspension pada bagian belakang, terutama pada varian S dan ABS Connected, memberikan kenyamanan ekstra. Fitur-fitur lain yang diunggulkan antara lain Y-Connect, LCD Speedometer, Smart Key System, dan ABS pada varian tertingginya.

Meskipun kapasitas mesinnya naik, Yamaha Lexi LX 155 tetap menjaga konsumsi BBM yang terjangkau. Dengan berat yang paling ringan di antara Maxi Series lainnya, Lexi LX 155 memastikan efisiensi bahan bakar yang tetap menjadi fokus utama.

“Bersama headquarter di Jepang sangat memperhatikan kebutuhan orang Indonesia, konsumsi BBM juga penting,” ujar Marketing Director PT YIMM, Hiroshi Takeyama.

Varian dan Harga 

Yamaha Lexi LX 155 menawarkan tiga varian yang sesuai dengan berbagai kebutuhan konsumen. Pertama, Lexi LX 155 Connected ABS hadir dengan warna Magma Black, dibanderol dengan harga Rp. 29.900.000 (harga rekomendasi OTR Jakarta). Kedua, Lexi LX 155 S version hadir dengan warna Magma Black, Elixir Dark Silver, dan Matte Red, dijual dengan harga Rp 26.850.000. Ketiga, Lexi LX 155 dengan warna Metallic Black, Matte Grey, dan Metallic Red, dapat dibeli dengan harga Rp. 25.350.000.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ruben Amorim Resmi jadi Manajer Manchester United
Debut Ruben Amorim Bersama MU Tak Memuaskan, Sang Mantan Beri Kritikan
Nutrisi Ikan Patin
Mengintip Kandungan Nutrisi Ikan Patin
baterai mobil listrik bocor
Mirip HP, Baterai Mobil Listrik Bisa 'Bocor' dari Faktor Ini!
Seni Nirmana
2 Jenis Nirmana dan Pentingnya Mempelajari Seni Rupa
home charger services pln byd
Home Charging PLN-BYD, Pakai dan Pasang Cuma Lewat Aplikasi
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
arkhan kaka
Arkhan Kaka Jadi Pemain Paling Bontot Masuk Skuat Piala AFF 2024
polisi tembak siswa
Polisi Tembak 3 Siswa Anggota Paskibra di Semarang, 1 di Antaranya Tewas
Aliansi Masyarakat Demokrasi Masyarakat Laporkan Dugaan Kampanye di Masa Tenang
Aliansi Masyarakat Demokrasi Masyarakat Laporkan Dugaan Kampanye di Masa Tenang
Para Pedagang dan Warga Minta Jalan di Bawah Flyover Ciroyom Dibuka Sebelum JPO Dibangun
Para Pedagang dan Warga Minta Jalan di Bawah Flyover Ciroyom Dibuka Sebelum JPO Dibangun