Wifi Gratis dan Smart Pole Bakal Segera Hadir di Jalan Braga

Wifi Gratis dan Smart Pole Jalan Braga
Braga Beken, di Jalan Braga Kota Bandung (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terus berbenah memberikan pelayanan yang maksimal bagi masyarakat. Hal tersebut bagian dari upaya meningkatkan indeks kebahagiaan di Kota Bandung.

Saat ini wifi gratis hadir dan tersedia di kawasan Braga. Masyarakat atau wisatawan yang membutuhkan infrastruktur tersebut ada di depan hotel Gino Feruci.

Kapasitas yang cukup kencang yaitu 80 mpbs untuk 1.000 pengguna. Sehingga para pelancong pun bisa santai sambil ngopi cantik di kawasan Braga.

Apalagi setiap hari Sabtu dan Minggu hadir Braga Beken kawasan bebas kendaraan, sehingga pengunjung dapat menikamati berbagai macam pertunjukan sambil menikmati wifi gratis

Sedangkan di kawasan Braga Pendek atau depan Bank bjb dan kawasan jalan Ir. Soekarno masih tersedia wifi gratis yang disediakan oleh Molecool.

Tinggal download aplikasi, hubungkan smartphone ke jaringan @Molecool Free WiFi pada menu pengaturan wifi smartphone, pilih continue pada halaman lanjutan dan wargi akan menikmati Molecool Free WiFi.

“Ini sebagai upaya kita untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Wifi dibutuhkan di kawasan seperti Braga,” kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bandung, Yayan A. Brilyana, Sabtu (22/6/2024).

Selain itu Yayan menambahkan, ke depannya kawasan tersebut akan hadir Smart Pole. Kota Bandung sebagai kota smart city, tentunya akan menerapkan smart pole yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

BACA JUGA: Satpol PP Kota Bandung Pastikan Tak Ada Pengamen dan PKL di Braga Beken

“Smart Pole memiliki peran penting sebagai salah satu infrastruktur di kota pintar. Ini dapat dilengkapi dengan stasiun basis mikro 5G, stasiun cuaca, kamera, layar LED, terminal bantuan publik, speaker online, tumpukan pengisian daya, dan perangkat lainnya,” ucapnya

Yayan berharap, dengan hadirnya infrastruktur tersebut bisa membantu masyarakat juga pemerintah dalam berbagai hal.

Selain itu, menurutnya, Smart Pole menjadi sensor pengumpulan data kota pintar, dan akan dibangun di tempat strategis tempat masyarakat berkumpul.

“Goalsnya mencapai pengelolaan kota yang lebih efisien dan terintegrasi,” ujarnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva