Warga Gaza Nampak Khidmat Rayakan Idul Adha di Pengungsian

warga gaza rayakan idul adha
(x/@MuhammadSmiry)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Umat muslim di Gaza, Palestina nampak khidmat menjalani momen hari raya Idul Adha pada Minggu (16/6/2024). Warga Gaza nampak menunaikan ubadah salat ied tanpa kekhawatiran.

Meski pun suasana masih mencekam usai serangan militer Israel, namun hal tersebut tak menyurutkan semangat masyarakat di Gaza untuk merayakan momen kurban.

Momen tersebut diabadikan oleh salah satu warga Palestina bernama Muhammad Smiry, melalui beberapa postingan di akun X miliknya, @MuhammadSmiry.

Dalam postingannya, Smiry membagikan potret hingga video suasana perayaan Idul Adha di sekitar jalur Gaza. Salah satunya, suasana takbiran di pasar yang ada di kamp pengungsi di Jabalia, yakni kamp pengungsi terbesar di Gaza.

Di tengah kerusakan dan puing-puing sisa bangunan, Kumandang takbir terdengar begitu syahdu. Masyarakat Gaza pun terlihat lalu-lalang di sekitar kamp tersebut.

“Eid Adha Mubarak from Gaza,” tulis Smiry, dalam keterangan postingannya.

Smiry juga tampak membagikan sebuah video suasana masyarakat Gaza saat melakukan shalat Ied berjamaah, diiringi dengan kumandang takbir.

Barisan warga Gaza yang berjamaah sholat Ied tersebut terlihat memenuhi area depan sebuah kamp yang menjadi tempat di mana sang imam memandu sholat.

BACA JUGA: Kerusakan Lahan Pertanian di Gaza Meluas, Bencana Kelaparan Makin Parah!

Meski sholat Ied di tengah kerusakan bangunan di sekitar, namun hal tersebut tampak tak menyurutkan kekhidmatan mereka dalam menunaikan ibadan tersebut.

miry juga tampak membagikan beberapa potret menyentuh yang menampilkan beberapa ekspresi antusias warga Gaza di tengah sholat Ied tersebut.

Mulai dari potret seorang ibu dan anak perempuannya yang menggunakan baju muslim, potret seorang ibu dengan ketiga anaknya kompak mengenakan baju yang seragam, hingga potret seorang bocah laki-laki berbaju koko yang duduk anteng di sebelah sang ayah yang tengah khusyuk melakukan sholat Ied.

“They won’t defeat the people of Gaza,” tulis keterangan postingan tersebut.

Postingan Smiry lantas sukses mengundang haru warganet dari seluruh dunia. Mereka turut memberi ucapan perayaan Idul Adha dan mendoakan warga Palestina agar selalu diberi perlindungan oleh Tuhan.

“ALLAH memberkati Anda dan melindungi Anda semuanya,” ujar salah satu warganet.

“Idul Adha untuk seluruh Malaikat Palestina,” timpal warganet lain.

“Ya Tuhan, lindungi umat-Mu dari segala kejahatan. Selamat Idul Adha,” kata netizen selanjutnya.

“Mereka adalah orang-orang yang sangat berani dengan iman dan keyakinan yang kuat,” ungkap netizen lain.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.