Wanadri Goes to IKN Provinsi Kalimantan Timur

Wanadri Goes to IKN
Para Peserta Goes to IKN ( Dok.humas pemkot Bandung)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Sejumlah anggota organisasi pecinta alam, Wanadri bakal bersepeda menuju Ibu Kota Negara alias IKN di Kalimantan Timur.

Sebagai rangkaian pada kegiatan tersebut, para goweser berkeliling di Kota Bandung terlebih dahulu.

“Ini sebagai salah satu perayaan ulang tahun ke – 60 Wanadri. Kita ini tim Go 5.000 km. Kita sudah mencapai 5.000 kilo meter, sesuai target kemarin. Ini salah satu syukuran kita,” kata Ketua Pelaksana Bandung Joyriding Jelajah Nusantara, Ocim, Sabtu (20/7/2024).

Adapun tujuan tujuan Goes tersebut yakni melaksanan upacara Bendera Ulang Tahun Republik Indonesia di IKN pada tanggal 17 Agustus.

“Dipilih IKN karena resmi sebagai ibu kota. Di sana mau merasakan suasana IKN dan sengaja merayakan 17 Agustus,” ucapnya

Kegiatan yang diikuti oleh 80 peserta tersebut, direncanakan bakal tiba di IKN pada tanggal 16 Agustus dan akan mengikuti upacara bendera pada tanggal 17 Agustus.

“Target dari Kota Bandung menuju IKN selama 14 hari,” ujarnya

Selain itu, dirinya mengungkapkan diselenggarakan kegiatan ini sebagai promosi bahwa Indonesia itu indah dan cocok untuk dijadikan tujuan bermain sepeda.

“Ini layak untuk dikenali masyarakat, selain warganya yang ramah, kita ingin bercerita bahwa Indonesia luas dan cocok bagi para goweser,” ujarnya

Sementara itu, Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono mendoakan para peserta agar selamat sampai tujuan.

Selain itu, Bambang mengungkapkan, Kota Bandung ini sebagai kota jasa dan memiliki potensi pariwisata, sehingga mengajak para peserta untuk sekaligus mempromosikan Kota Bandung.

BACA JUGA:Cek, Daftar Nama Paskibraka 2024 di IKN HUT RI ke-79

“Bahwa Kota Bandung ini sebagai rangkaian kegiatan memboseh. Bahwa Kota Bandung branding-nya wisata dan jasa, jadi nanti setiap rute bisa dipromosikan,” ucapnya.

Bambang pun mengimbau kepada para peserta untuk selalu menjaga lingkungan dengan membuang sampah.

“Karena pernah adanya darurat sampah, maka harus tertib, juga mengedukasi dengan peduli terhadap lingkungan,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jamie-vardy-leicester-city-celebrates-966857523-4258622712
Usia Hanya Angka, Jamie Vardy Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Lionel Messi
Lionel Messi Dikecam Usai Aksi Kontroversial Terhadap Penggemar Meksiko
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Headline
Radja Nainggolan Kokain
Pemain Keturunan Indonesia Radja Nainggolan Terjerat Kasus Kokain, Diringkus Polisi Belgia!
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90, Al Ittihadiyah Bentuk Pemuda Jadi Calon Pemimpin Melalui Pengembangan Masjid di Indonesia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.