Wajib Tahu 4 Manfaat Gula Aren Bagi Kesehatan Tubuh

manfaat gula aren
(dok.pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Gula aren yang terbuat dari nira kelapa yaitu cairan manis yang dikeluarkan oleh pohon kelapa. Umumnya gula aren digunakan sebagai bumbu penyedap makanan, dan dikenal punya sejumlah manfaat untuk kesehatan.

Banyak yang beranggapan mengonsumsi gula aren lebih baik dari gula putih, karena dinilai lebih bernutrisi. Bahkan mengonsumsi gula aren dalam jumlah yang wajar dapat membantu mencegah lonjakan kadar gula.

Keunggulan Nutrisi Gula Aren dibanding Gula Putih

Dibandingkan dengan gula putih, gula aren dinilai lebih bernutrisi karena mengandung sejumlah nutrisi penting. Meskipun jumlahnya terbatas, gula aren mengandung zat besi, zinc, kalsium, dan kalium yang merupakan nutrisi essensial untuk kesehatan tubuh.

BACA JUGA: Perlu Diketahui 6 Manfaat Cengkeh Bagi Kesehatan! Salah Satunya Menjaga Kesehatan Tulang

Manfaat Gula Aren untuk Kesehatan

Berikut adalah beberapa manfaat kesehatan yang dapat diperoleh melalui konsumsi gula aren:

1. Mencegah Gula Darah Rendah

Konsumsi gula aren secara moderat dapat membantu mencegah gula darah rendah atau hipoglikemia.

Asupan gula atau glukosa diperlukan untuk meningkatkan energi, dan gula aren dapat menjadi sumber yang baik tanpa menyebabkan lonjakan gula darah yang berlebihan.

2. Alternatif Aman untuk Penderita Diabetes

Gula aren memiliki indeks glikemik rendah, sehingga aman untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes dalam porsi yang tepat.

Kandungan inulin dalam gula aren dapat memperlambat penyerapan gula, mengurangi risiko lonjakan gula darah setelah makan.

3. Pemenuhan Kebutuhan Mineral Tubuh

Konsumsi gula aren dapat membantu memenuhi kebutuhan mineral tubuh, termasuk zat besi, zinc, kalsium, dan kalium.

Meskipun jumlahnya terbatas, gula aren dapat menjadi tambahan sumber mineral yang baik untuk kesehatan.

4. Pencegahan Kelelahan dan Anemia

Gula aren mengandung zat besi, yang dapat membantu mencegah kelelahan dan risiko terkena anemia.

Meski kandungan zat besi dalam gula aren terbatas, konsumsi yang bijak dapat menjadi bagian dari strategi pencegahan anemia.

Batasan dan Peringatan Konsumsi Gula Aren

Meskipun gula aren memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan, tetap penting untuk membatasi konsumsinya. Konsumsi gula aren yang berlebihan, seperti jenis gula lainnya, dapat meningkatkan risiko gangguan kesehatan seperti obesitas, diabetes, dan penyakit jantung.

BACA JUGA: Alpukat Bagus Untuk Kesehatan Jantung? Simak Penjelasannya

Penting untuk diingat, untuk mendapat kesehatan yang optimal perlu adanya pola makan yang sehat dan seimbang. Meskipun gula aren memiliki banyak manfaat kesehatan, Anda tidak boleh menjadikannya sebagai satu-satunya sumber nutrisi. Ada baiknya anda konsultasi terlebih dahulu dengan dokter, agar dapat mengetahui seberapa banyak konsumsi gula aren dalam sehari yang sesuai dengan kebutuhan tubuh Anda.

(Vini/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jakpro Ungkap Akselerasi Pekerjaan Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Segera di Upayakan
Jakpro Ungkap Akselerasi Pekerjaan Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Segera di Upayakan
Pengamat: Kebut IPR Solusi Genjot Penerimaan Negara
Pengamat: Kebut IPR Solusi Genjot Penerimaan Negara
Anugerah Innovillage, Rektor Telkom: Pentingnya Peran Perguruan Tinggi Cetak Lulusan Peduli Isu Sosial
Anugerah Innovillage, Rektor Telkom: Pentingnya Peran Perguruan Tinggi Cetak Lulusan Peduli Isu Sosial
Komisi IV DPR Kabupaten Tasikmalaya Soroti Kasus Penyelewengan Hibah
Komisi IV DPR Kabupaten Tasikmalaya Soroti Kasus Penyelewengan Hibah
Meski Alami Penurunan Partisipasi Pemilih, KPU Kabupaten Tasikmalaya Sebut PSU Berjalan Lancar
Meski Alami Penurunan Partisipasi Pemilih, KPU Kabupaten Tasikmalaya Sebut PSU Berjalan Lancar
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.